Peristiwa

Wakil Ketua DPRD Lumajang Tanggapi Dugaan Jual Beli LKS di Sekolah

Teks foto : Wakil ketua DPTD lumajang H.Bukasan S.Pd

LUMAJANG, DORRONLINENEWS.COM – Wakil Ketua DPRD Lumajang H. Bukasan, S. Pd. Hari Ini Wakil Ketua DPRD Lumajang H. Bukasan, S. Pd menanggapi polemik dugaan jual beli buku Lembar Kerja Siswa (LKS) yang terjadi di sekolah-sekolah.

Bukasan mengatakan, baru mendengar kabar tersebut. Kemudian, pihaknya akan berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Lumajang, guna meminta klarifikasi benar atau tidaknya kabar tersebut.

“Saya belum bisa banyak berkomentar, kami akan agendakan dulu untuk mengundang Disdikbud, minta klarifikasinya,” katanya ketika ditemui Jum’at (03/9/2021).

Menurutnya, jika kabar itu benar, dia sangat menyayangkan kejadian itu. Apalagi surat edaran dari Disdikbud sudah ada sebagai pengingat agar jual beli buku LKS di lingkungan sekolah tidak dilakukan.

Ditambah kondisi pandemi Covid-19, yang dampaknya dirasakan semua orang. Tidak terkecuali orang tua siswa atau wali murid.

“Biaya buku itu bisa ditutupi dari dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS). Jika laporan itu benar, saya sangat menyesalkan,” ujar Politisi PDI Perjuangan itu.

Saat ditanya soal sanksi apa bila ada sekolah ditemukan praktek jual beli tersebut. Bukasan menegaskan, belum mau terlalu jauh sampai ke sana.

Menurutnya butuh pembuktian, dan jika diperlukan Komisi D yang membidangi Pendidikan akan pasti akan turun langsung ke lapangan.

“Saya meminta kepada orang tua murid yang merasa pernah dipaksa untuk membeli buku LKS, agar melaporkan ke dewan. Laporkan ke kami pasti akan ditindaklanjuti,” tutupnya. (Woko)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close