Sekolah Selam Kodiklatal Bekerja Sama Pemkab Situbondo Menggelar Restorasi Terumbu Karang Buatan
Teks foto : Sekolah Selam Kodiklatal Bekerja Sama Pemkab Situbondo Menggelar Restorasi Terumbu Karang Buatan
SITUBONDO, DORRONLINENEWS.COM – Sekolah Selam (Seselam) TNI AL Pusat Pendidikan Khusus (Pusdiksus) Komando Pendidikan Operasi Laut (Kodikopsla) Kodiklatal bekerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup Pemerintah Daerah Situbondo melaksanakan konservasi pesisir terpadu bertajuk “Gotong royong Restorasi Terumbu Karang Buatan dari Bahan Daur Ulang di Pantai Watu Kenong Situbondo”, Kamis, 4 Maret 2021.
Kegiatan konservasi di Pantai Watu Kenong sebagai penutup rangkaian Latihan Praktek (Lattek) siswa Dik Brevet Penyelam TNI AL Angkatan ke-51 TA 2020 yang sebelumnya berlangsung selama 16 hari di Pantai Pasir Putih Situbondo. Adapun Restorasi terumbu karang ini menenggelamkan Ban bekas sebanyak 120 modul yang dibuat berbentuk Piramida.
Peresmian kegiatan konservasi di Pantai Watu Kenong dilaksanakan secara simbolis dengan pemotongan pita oleh Bupati Situbondo Drs. H. Karna Suwandi, M.M didampingi Komandan Kodikopsla Laksma TNI Eko Wahjono, S.E dan wakil Bupati Situbondo Hj. Khoirani, S.Pd., M.M. Dalam acara konservasi ini juga dilaksanakan pembagian sembako kepada masyarakat nelayan dan pelaku wisata Pantai Pasir Putih.
Dalam sambutannya Dankodikopsla Laksma TNI Eko Wahjono, S.E menyampaikan bahwa Seselam TNI Angkatan Laut yang berada dibawah Pusdiksus Kodikopsla tidak hanya sebagai lembaga pendidikan formal TNI AL yang mendidik personel TNI AL menjadi penyelam handal tetapi juga dapat bersinergi bersama masyarakat membangun potensi maritim.
Menurutnya sinergitas yang dibangun oleh Seselam TNI AL bersama masyarakat pesisir khususnya Pantai Pasir Putih dapat berkesinambungan sesuai dengan keinginan Bupati Situbondo yaitu membangun kembali kawasan pesisir untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat pesisir di wilayah Kabupaten Situbondo.
Sementara itu Bupati Situbondo Drs. H. Karna Suwandi, M.M dalam sambutanya berharap semua satuan kerja (dinas) dibawah jajarannya saling mendukung dan bahu-membahu menghilangkan ego sektoral masing-masing. Menurutnya kegiatan konservasi Restorasi Terumbu Karang Buatan ini kedepan memiliki dampak yang luas untuk kesejahteraan masyarakat pesisir.
Selain dihadiri Dankodikopsla, Bupati dan Wakil Bupati Situbondo, kegiatan konservasi pesisir terpadu ini juga dihadiri Komandan Pusdiksus, Danlanal Banyuwangi, Dandim Situbondo, Kapolres Situbondo, Kajari dan semua jajaran Forkopimda Situbondo. Turut hadir pula Kepala Desa Pasir Putih, Himpunan Nelayan Pantai Pasir Putih, Karang Taruna Pasir Putih dan pelaku wisata Pantai Pasir Putih Situbondo. (Penkodiklatal/Lono)