Peristiwa

Dengan Umpan Seorang Perempuan Lakukan Pembegalan Dengan Kekerasan

Teks foto: Kapolres Lumajang AKBP Deddy Foury Millewa saat konferensi pers

LUMAJANG, DORRONLINENEWS.COM – Dengan modal seorang perempuan sebagai umpan memancing korban, empat kawanan begal sadis melakukan tindak pidana pencurian dengan kekerasan.
Tim Kuro Satreskrim polres Lumajang dan anggota Polsek Klakah telah berhasil ungkap kasus tindak pidana pencurian dengan kekerasan tersebut sebagaimana dimaksud dalam pasal 365 KUHP, Kamis (05/11/2020).

Saat Konferensi Pers Polres Lumajang, dalam gelar konferensi Rabu (11/11/2020) dikatakan, bahwa pada hari Kamis (05/11/2020) sekira pukul 21.00 wib Tim Kuro Satreskrim polres Lumajang dan anggota Polsek Klakah telah berhasil ungkap kasus tindak pidana pencurian dengan kekerasan di wilayah kecamatan Klakah. Dalam hal ini berhasil menangkap seorang pelaku, dari pengakuannya, kawanan pelaku ini berjumlah empat orang.

Dari hasil pemeriksaan, diduga pelaku ini adalah spesialis curas dan curat, pelaku telah melakukan aksinya sebanyak 3 kali, dengan TKP yang berbeda. Pelaku ini saat merampas kendaraan korban dengan cara memancing korban dengan iming-iming seorang perempuan, saat korban tiba di lokasi tempat janjian kendaraan sepeda motor korban diambil paksa dan memukulkan celurit ke korban.

Pelaku atas nama Sainal ditangkap di rumahnya yang tepatnya di dusun Kecabi, desa Sawaran Lor, kecamatan Klakah, kabupaten Lumajang.


Dari hasil pengembangan terdapat 2 LP lain yaitu, curhewan (LP/8/lV/Jatim/Res.Lumajang/SPKT Polsek Klakah) tanggal: 02 Mei 2020, TKP Klakah dan Curanmor (LP. 8/41/lX/Res.1.8/2020/Res.Jatim/SPKT Polsek Kedungjajang) tanggal: 27 September 2020, TKP Kedungjajang. Dari hasil pemeriksaan pelaku Sainal, ada terdapat tiga nama pelaku yang masih dalam pengajaran yaitu: Muhamad, Ari dan Nur seorang perempuan (alias Jendong).

Kapolres Lumajang, AKBP Deddy Foury Millewa dalam konferensi pers mengatakan, bahwa pelaku melakukan tindak pidana kekerasan dengan menggunakan celurit untuk melukai korban. “Untungnya korban berhasil kabur naik pohon, jadi karena ketakutan dengan luka itu naik pohon. Jadi pelaku ada empat orang yaitu, Sainal, Muhamad, Ari dan Nur alias Jendong. Yang mbacok korban adalah Ari, yang saat masih dalam pencarian. Modusnya seorang perempuan berkenalan melalui medsos, kemudian kenal terus ngajak ketemuan di Ranupakis. Kemudian pelaku bertiga boncengan menggunakan Vario mengikuti dari belakang, begitu di TKP Ari sama Sainal turun untuk ngambil motor, korban melawan Ari membacoknya dengan celurit”, ungkap Deddy.

“Sainal bawa pisau tapi ada di motor Vario, dia mbantu Ari untuk bisa membawa motornya. Motor korban Yamaha Vixion dibawa Ari, pengembangan TKP di Kedungjajang ada curat dan curanmor di Klakah. Sementara Ari yang melakukan pembacokan terhadap korban masih belum tertangkap, dan untuk pelaku perempuan setelah dicek keberadaannya ada di Papua. Untuk pencurian kambing ditangani polsek Klakah, untuk motor ditangani polsek Kedungjajang”, pungkas Deddy. (Jiwo/Lono)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close