Politik

Ketua Komisi IV DPRD Gresik :  BLT Dari APBD Harus Cair Sebelum Hari Raya

Komisi IV DPRD Bersama Anggota

Teks Foto : Ketua Komisi IV DPRD Gresik dan anggota bersama Kades dan Perangkat Desa Klotok

 

GRESIK, DORRONLINENEWS.com – Kehadiran anggota DPRD komisi IV yang dipimpin oleh Ketua komisi Muhammad
Laksanakan sidak ke desa Pinggir, Klotok dan Karangsemanding ke hadirannya sangat mengejutkan warga dan perangkat desa Pinggir, Klotok dN Karangsemanding, Kecamatan Balongpanggang.

Tujuan sidak adalah untuk mengetahui dan mencari masukan dari bawah tentang kendala yang ada di desa tentang bantuan dari Desa, Pemkab, dan Propinsi serta Pusat untuk pandemi covid-19.

“Saya berharap bantuan untuk pandemi covid ini benar-benar tepat sasaran, sehingga bantuan ini dapat dirasakan korban yang terdampak, tidak tumpang tindih dalam pemberiannya”. Jelas Muhammad.

Ada beberapa hal yang ditemukan komisi IV DPRD mestinya pemberian bantuan diserahkan kepala desa, bukan petugas bank yang mendatangi ke desa, seperti ini warga di suruh nunggu berjam-jam untuk mengambil BLT-DD.

“Mestinya warga bisa beraktifitas lain, tapi kini hanya menunggu bantuan saja”, Kata Muhammad mantan Direktur PDAM.

Muhammad juga meminta kepada Pemkab Gresik untuk mencairkan dana BLT dari APBD untuk segerah dicairkan.

“Sebelum hari raya harus sudah Dicairkan”. Pintanya.

Sementara Camat Balongpanggang Jusuf Anshori kepada media mengatakan bahwa BLT-DD ini diberikan kepada masyarakat miskin yang belum mendapat BPNT dan PKH untuk itu jumlahnya sedikit di setiap desa.

Ini bertujuan untuk meringankan beban warga yang terdampak virus corona musalnya Penjual Tahu Tek, Tukang dan Kuli Batu, Sakit permanen, Para penjual mainan keliling. (Lono)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close