Pemdes Klotok Kuatkan Imun Warganya Dengan Membagikan Vitamin Untuk Membendung Virus Covid-19
Pemdes Klotok
Teks Foto : Pemdes Klotok bagikan sembako Dan Membagikan Vitamin
GRESIK, DORRONLINENEWS.com –
Pemdes Klotok selain membagikan sembako pada warganya ia juga melalui ibu PKK memberikan vitamin kepada warga, secara menyeluruh, tanpa pandang bulu, dan tanpa pilih. Rabu (29/04/2020)
Kepala desa Klotok, Kecamatan Balongopanggang Suheri kepada media ini membenarkan bahwa kemarin pemdes membagi sembako kepada warga desa Klotok. Hari ini membagikan vitamin kepada warga agar warga dapat meningkatkan imun badan.
Hal ini bertujuan agar masyarakat dapat meningkatkan daya imun tubuhnya, sehingga masyarakat tidak mudah terserang virus Convid-19.
Perlu diketahui sejak merebahnya virus covid -19 ada beberapa hal yang dilakukan pemdes Klotok diantaranya penyemprotan kesemua fasum dan rumah warga, pembagian masker, pemberian sembako dan pemberian Vitamin pada warga.
Begitu juga dengan penjagaan pintu masuk ke tiga dusun diantaranya dusun Mbarat, Tanggul Angin, dan Klotok.
“Semuanya dilaksanakan secara bergiliran dan semuanya membawa sanitazer dan semprotkan desinfektan umtuk barangnya seperti sepeda motor dan barang bawaannya. Dan kedemuanya di bawa thermogun alat untur pengukur suhu badan”. Jelasnya.
Hal yang dilakukan Pemdes semuanya untuk membebaskan masyarakat agar jangan sampai warga desa Klotok terkena Virus Covid -19.
Dengan Kabupaten Gresik diberlakukan PSBB saya berharap agar masyarakat Desa Klotok untuk mematuhi dan mengindahkan peraturan yang ada.
“Sebaiknya kita dirumah saja”, pintanya. (Lono)