Peristiwa

Menghormati Para Leluhur Pemdes Dusun Ngasin Gelar Bersih Desa

Teks foto : Kepala dusun Ngasin Sarpan

GRESIK, DORRONLINENEWS.COM – Guna menghormati para leluhur dusun Ngasin, desa Ngasin, kecamatan Balongpanggang,Gresik laksanakan sedekah bumi atau ruwat desa. Senin, (26/04/2023)

Kegiatan ini rutin setiap tahun diselenggarakan, biasanya habis panen pertama. Namun kali ini agak terlambat karena habis panen bulan puasa. Tutur kepala dusun Sarpan.

Adapun tujuan dari acara ini adalah untuk membentuk kepribadian masyarakat untuk bersodako. Selain dari pada itu juga mengajak masyarakat untuk menghormati jasa para leluhur yang mendahului kita. Serta doa bersama kepada leluhur.

Terima kasih kepada masyarakat atas bantuan yang berupa pikiran dan materiil. Semoga amal saudara diterima oleh Allah SWT sebagai amal baik.

“Untuk itu saya berharap kepada masyarakat dusun Ngasin untuk tetap acara ini dilaksanakan sehingga saya berharap semakin tahun semakin meningkat”. Tuturnya.

Ia juga menambahkan dengan sedekah bumi saya berharap agar rejeki masyarakat semakin melimpah. Hama tikus supa tidak mengganggu para petani. Panen kedua diharap dapat melimpah.

Kades Ngasin Syamsul Anwar dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang penuh antusias utamanya rekan karang taruna. Berkat dukungan Masyarakat pembangunan lancar.

“Saya mohon maaf yang sebesar besarnya kepada masyarakat, karena saya belum bisa memuaskan masyarakat”. Pintanya.

Camat Balongpanggang Suryo Wibowo mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Masyarakat dusun Ngasin yang masih mau dan mampu melaksanakan uri – Uri budoyo jowo.

Untuk itu saya mengucapkan terima kasih kepada kepala desa dan masyarakat serta ketua panitia dan anggotanya, atas kerja kerasnya sehingga twrwujud acara ini.

Semoga acara ini terus dilaksanakan dengan harapan supaya desa dijauhkan dari balak, dan dibukakan pintu rejeki.

Caranya bekerja lancar, hasil pertanian melimpah, sehingga masyarakat dapat dengan lancar mwmbayar pajak, baik kendaraan maupun PBB nya lunas.

Kapolsek Iptu Tasmani dalam arahannya meminta kepada masyarakat agar dapat menjaga Harkamtibmas di wilayah Balongpanggang.

“Mari kita saling mengingatkan satu sama lain untuk menciptakan Harkamtibmas tetap lancar di wilayah Balongpanggang”. Pintanya.

Yang hadir Kepala Desa Syamsul Anwar, Camat Suryo Wibowo, Plt Kapolsek Balongpanggang Iptu Tasmani, Dantamil serta kepala desa dan perangkat desa, masyarakat dusun Ngasin.

Acara ditutup dengan Tahlil dan Istigosah.

Dilanjutkan hiburan wayang kulit Ki Dalang Ardi yanto dari Babatan, Balongoanggang. (Lono)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close