Pemdes Kedamean Gelar Sosialisasi Peningkatan Kapasitas Petani Disektor pertanian Dalam Pembangunan Ekonomi
GRESIK, DORRONLINENEWS.COM -Dalam upaya untuk meningkatkan kemampuan petani dalam menjalankan kegiatan usaha tani, Pemerintah Desa (Pemdes) Kedamean menggelar Sosialisasi Peningkatan Kapasitas Petani Disektor pertanian Dalam Pembangunan Ekonomi, Selasa (19/11/2024). Malam
Kegiatan yang dilaksanakan di pendopo balaidesa Kedamean kecamatan Kedamean kabupaten Gresik tersebut dihadiri dan diikuti oleh Kepala Desa (Kades) Kedamean Abdul Mufid beserta seluruh perangkat Desa, Camat Kedamean, Irwanto, BPD, LPMD, RT, RW, Kelompok Tani (Poktan), Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) dan petugas Balai Penyuluh Pertanian (BPP) Kecamatan Kedamean sebagai Narasumber.
Kades Kedamean Abdul Mufid mengatakan, kegiatan sosialisasi ini merupakan bagian dari upaya kami selaku pemerintah Desa dalam meningkatkan kapasitas para petani dengan memberikan pengetahuan kepada petani tentang teknik pertanian yang efektif dan efisien, katanya.
“Selain memberikan pengetahuan tentang teknik bertani dalam kegiatan ini juga memberikan pengetahuan tata cara dalam mencegah dan mengatasi hama”, imbuhnya.
Kades Kedamean Abdul Mufid juga memberikan beberapa pesan kepada para petani agar tidak menggunakan pupuk secara berlebihan dan juga jangan terlalu menggunakan pestisida yang berlebihan, gunakan pestisida secukupnya saja.
“Bila menggunakan pestisida yang berlebihan ditakutkan nanti dapat mematikan hama yang produktif seperti kupu kupu dan lebah yang dapat membantu penyerbukan bunga dan mengendalikan hama lainnya”, ujarnya.
“Diharapkan juga kepada para petani agar bisa mengurangi pupuk kimia dan mulai beralih menggunakan pupuk organik karena pupuk organik ini banyak sekali manfaatnya baik untuk tanaman maupun lahan”, harapnya.
“Alhamdulillah di Desa Kedamean ini untuk pupuk sudah terbackup karena para petani di desa Kedamean ini sangat proaktif dan karena saat ini untuk penebusan pupuk hanya menggunakan KTP, saya sudah meminta kepada pihak kecamatan agar bisa membantu para petani yang KTP nya rusak agar lebih dipermudah dan dipercepat dalam proses perbaikan KTPnya”, ungkap Kades Kedamean Abdul Mufid.
Selanjutnya Petugas BPP Kecamatan Kedamean sebagai Narasumber memberikan pemaparan materi tentang tata cara bertanam dan juga tara cara mengatasi hama yang baik dan benar. (R_wan)