Peristiwa

Mantab …. Sedekah Bumi Desa Tambak Beras Sajikan Tumpeng Bandeng Raksasa

GRESIK, DORRONLINENEWA.COM – Sedekah bumi merupakan tradisi yang telah dilakukan setiap tahun oleh masyarakat di wilayah kabupaten Gresik, seperti halnya yang dilakukan warga masyarakat desa Tambak Beras Kecamatan Cerme Kabupaten Gresik, Sabtu (07/09/2024). Pagi

Warga masyarakat Desa Tambak Beras dengan kompak saling membawa nampan berisikan jajanan yang di bawah ke gedung serbaguna untuk didoakan bersama sama.

Lebih meriahnya lagi telah dipersiapkan sebuah tumpeng Bandeng raksasa yang setelah berdoa bersama akan dibagikan kepada warga dari luar Desa Tambak Beras.

Kegiatan sedekah bumi desa Tambak Beras tersebut dihadiri Forkopimcam Cerme berserta jajaran (Camat H. Umar Hasyim, Kapolsek Iptu Andik Asworo dan Danramil Lettu Toyip), Kepala Dinas PMD Kabupaten Gresik Abu Hasan, Kepala Dinas KBPPPA dr Titik Ernawati, Kades Tambak Beras Wahyudi beserta seluruh perangkat desa, BPD beserta anggota, Ketua AKD Cerme Sapaat, kepala Puskesmas Cerme, Kepala KUA Cerme, Penyuluh pertanian dan peternakan, Kepala MI dan SD dan bidan desa serta Tomas dan Toga.

Kepala Desa (Kades) Tambak Beras Wahyudi menyampaikan bahwa rangkaian kegiatan sedekah bumi ini sudah di awali sejak Kamis (05/09/204) dengan acara istighosah dan doa bersama serta bersholawat bersama, tidak lain dalam rangka untuk kirim doa untuk arwah para leluhur kita, para Tokoh Tokoh yang telah mendahului kita dan seluruh warga masyarakat Desa Tambak Beras yang telah meninggal dunia agar di terima disisi Allah SWT.

“Kegiatan sedekah bumi di desa Tambak Beras ini merupakan sebuah kegiatan rutin yang kita laksanakan setiap tahun, kegiatan ini merupakan budaya kearifan lokal yang ada di desa Tambak Beras yang selalu kita laksanakan sebagai peninggalan pendahulu kita, tidak lain sedekah bumi ini adalah sarana sebagai bukti bahwa kita menyampaikan rasa syukur kita kepada Allah SWT atas segala nikmat yang selama ini sudah diberikan kepada kita”, ujar Kades Wahyudi.

Wahyudi juga mengatakan, ditahun kemarin kita buat tumpeng Bandeng hanya dengan 1000 bandeng namun tahun ini kita rubah membuat tumpeng Bandeng Raksasa dengan jumlah bandeng yang kurang lebih sekitar 2500 ekor bandeng yang mana akan di sodakohkan kepada seluruh masyarakat dari luar desa Tambak Beras, ungkapnya.

“Simbol kita adalah bandeng dan tumpeng Bandeng ini menggambarkan keberkahan dan menggambarkan kemakmuran warga desa Tambak Beras”, imbuhnya.

Wahyudi berharap, mudah-mudahan dengan sedekah bumi ini warga masyarakat Desa Tambak Beras selalu diberkahi oleh Allah SWT dan kedepannya segala hasil panennya semakin melimpah sehingga ditahun berikutnya kita bisa laksanakan kegiatan sedekah bumi ini dengan lebih meriah lagi, pungkasnya.

Sementara Camat Cerme H. Umar Hasyim mengatakan, sangat luar biasa kegiatan sedekah bumi Desa Tambak Beras dilakukan hingga tiga season dari bersholawat, doa bersama hingga pagelaran wayang kulit, ini menunjukkan bahwa kegotongroyongan warga masyarakat desa Tambak Beras sangat luar biasa, ungkapnya.

“Rutinitas seperti inilah yang menunjukkan bahwa pemerintahan desa baik BPD dan seluruh lembaga yang ada di desa Tambak Beras ini sangat kompak”, imbuhnya.

“Semoga dengan sedekah bumi ini semua masyarakat desa Tambak Beras selalu diberkahi oleh Allah SWT, masyarakatnya semakin makmur dan seluruh lembaga yang ada di desa semakin guyup dan rukun”, pungkasnya.

Perlu diketahui sedekah bumi desa Tambak Beras juga di meriahkan dengan pagelaran wayang kulit semalam suntup bersama dalang Ki Puguh Prasetyo dari Gresik. (R_wan/Ono)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close