Peristiwa

Safari Jumat Keliling Kapolsek Menganti Titipkan Pesan Kamtibmas

Teks foto ; Kapolsek Menganti Iptu Roni ismullah SH. MM saat di Masjid Miftahul Huda Desa Sidojangkung Kecamatan Menganti Kabupaten Gresik.

GRESIK, DORRONLINENEWS.COM – Kapolsek Menganti Iptu Roni ismullah SH. MM. beserta anggota melaksanakan Safari Jumat yang kali ini dilaksanakan di Masjid Miftahul Huda Desa Sidojangkung Kecamatan Menganti Kabupaten Gresik. Jum’at, (24/11/2023). Siang

Kehadiran Kapolsek beserta anggota turut melaksanakan Ibadah Sholat Jumat di Masjid Miftahul Huda Desa Sidojangkung tersebut dapat memberi rasa aman dan tenang pada jamaah. Terlihat personel membaur dengan jamaah dengan hikmat mendengarkan khotbah Sholat Jumat.

Seusai sholat Jumat dilaksanakan , Kapolsek Menganti Iptu Roni menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada jamaah Sholat jumat, ia meminta kepada masayarakat agar sama – sama memelihara Kamtibmas agar nantinya bisa tercipta siatuasi yang aman dan Kondusif.

Masyarakat harus bisa selalu mengantisipasi kejahatan yang diantaranya 3C (curat, curas, curanmor) Taat aturan dalam berlalu lintas, Gengster/tawuran, kegiatan Perguruan silat yang mengganggu ketertiban umum. kegiatan / penjual serta pelaku yang minuman keras, balap liar/Kebut2an dijalan dan pungutan liar/Premanisme serta Penipuan online, ujarnya Kapolsek Menganti Iptu Roni.

Pada kesempatan itu, Kapolsek Iptu Roni berpesan, dalam menghadapi tahun politik Pemilu 2023 s/d 2024 masyarakat harus tetap guyub rukun, dan selalu mengantisipasi berita-berita Hoaks, Jangan menjadi Provokator maupun terprovokasi, harus cerdas dalam bermain medsos.

Lebih lanjut Iptu Roni menyampaikan bahwa permasalahan – permasalahan yang ada di Lingkungan masyarakat / warga agar selalu koordinasi , kalaborasi, dan komunikasi dengan Perangkat setempat, sampai ke tingkat Polsek, umumnya Forkopimcam, pesannya.

Kapolsek menganti juga menghimbau agar seluruh warga bisa bersama sama menjaga ketertiban, keamanan dan silaturahim serta selalu guyub rukun, supaya terciptanya masyarakat yang aman , sejuk dan damai, imbuhnya.

Kami dari kepolisian sektor menganti akan selalu berusaha semaksimal mungkin untuk melindungi, melayani dan mengayomi masyarakat khususnya wilayah hukum Polsek menganti Polres Gresik, untuk itu mohon bantuan dan kerjasamanya untuk turut serta menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, apabila ada gangguan gangguan kamtibmas yang perlu adanya komunikasi dengan pelayanan di Polsek menganti, agar menghubungi atau datang langsung ke kantor Polsek menganti, karena Polsek menganti selalu siap melayani masyarakat dengan hati, tutupnya. (Wan)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close