Peristiwa

Pagelaran Ludruk Candra Kirana Menjadi Puncak Sedekah Bumi Desa Cerme Kidul

Teks foto ; Kades Cerme Kidul Wahyudi

GRESIK, DORRONLINENEWS.COM – Pagelaran Ludruk Candra Kirana dari Kemlagi Mojokerto menjadi puncak acara Sedekah Bumi Desa Cerme Kidul Kecamatan yang dilaksanakan di Pendopo Balai Desa Cerme Kidul Kecamatan Cerme Kabupaten Gresik. Sabtu, 21/10/2023. Malam

Puncak acara tersebut dihadiri oleh Kepala Desa (Kades) Cerme Kidul Wahyudi jajaran Forkopimcam Cerme (Camat H. Umar Hasyim, Kapolsek Iptu Andik Asworo dan Danramil Kapten Inf.Toyip), Kepala BPJS Ketenagakerjaan Gresik Sukadi, BPD, LPMD, RT, RW, Karang Taruna, TP PKK Desa Cerme Kidul, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat.

Ketua panitia Sedekah Bumi Desa Cerme Kidul Rizki Puji Nurwahyudi Dalam sambutannya mengatakan bahwa ia mewakili seluruh panitia mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh donatur dan juga seluruh masyarakat yang sudah berpartisipasi dalam kegiatan sedekah bumi desa Cerme Kidul tahun 2023 ini sehingga acara bisa berjalan dengan baik dan lancar, ucapnya.

Sedangkan Kades Cerme Kidul Wahyudi dalan sambutannya mengucapkan banyak terimakasih# kepada seluruh masyarakat Desa Cerme yang sudah sangat mendukung Desa A melestarikan tradisi sedekah bumi ini, ucapnya.

“Terimakasih juga saya sampai kepada seluruh warga masyarakat Desa Cerme Kidul, berkat doa dan dukungan panjenengan semua program program Desa bisa terwujud,” ungkap Wahyudi.

Wahyudi berharap semoga dengan kita tetap melestarikan tradisi sedekah bumi ini semoga seluruh masyarakat Desa Cerme Kidul selalu diberikan rizki, kesehatan dan dijauhkan dari segala bala’, harapnya.

Sementara Camat Cerme H.Umar Hasyim mengatakan, sedekah bumi adalah budaya yang harus tetap dilestarikan sehingga kerukunan dan juga kegotongroyongan bisa menjadi kuat, untuk itu tradisi warisan leluhur ini wajib kita jaga dan kita dilestarikan agar budaya tradisi sedekah bumi ini tidak hilang, pesannya.

“Tradisi sedekah bumi ini merupakan bagian dari rasa syukur masyarakat dan juga sebagai bentuk doa kepada para sesepuh dan para leluhur Desa sehingga tradisi budaya sedekah bumi ini sangat sangatlah penting,” ungkap H. Umar Hasyim.

Camat berharap semoga dengan tetap melestarikan sedekah bumi ini seluruh masyarakat Desa Cerme Kidul bisa hidup sejahtera, harapnya.

Dalam puncak sedekah bumi tersebut juga di isi dengan pemberian santunan kematian oleh BPJS ketenagakerjaan kepada warga Cerme Kidul Suhartini yang suaminya telah meninggal dunia dan sudah tergabung dalam BPJS ketenagakerjaan sebesar 42juta.

Pemberian santunan juga diberikan kepada anak yatim-piatu oleh Kades serta pembagian hadiah juara lomba yang telah diadakan panitia yang kemudian di akhiri dengan pagelaran Ludruk Candra Kirana dari Kemlagi Kota Mojokerto. (wan)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close