Sumbangkan Darah Bentuk Sinergitas Polri Dan TNI
Teks foto: Bhakti sosial dalam rangka HUT ke-58 Korem 083/Baladhika Jaya
LUMAJANG, DORRONLINENEWS.COM – Peringatan HUT ke-58 Korem 083/Baladhika Jaya, buktikan sinergitas apik terus antara aparat Polres Lumajang bersama pihak TNI, khususnya Kodim 0821/Lumajang. Dalam hal ini ditandai anggota polres Lumajang dengan menyumbangkan darah di HUT ke-58 Korem 083/Baladhika Jaya.
Dalam momentum tersebut, kapolres Lumajang AKBP Eka Yekti Hananto Seno SIK MSi mengirimkan anggotanya ke kantor PMI kabupaten Lumajang, Jawa Timur. Di lokasi itu, anggota kepolisian ikut serta dalam kegiatan bhakti sosial donor darah yang digelar oleh pihak Kodim. “Ini adalah bukti sinergitas, dan kekompakan antara Polres dan Kodim Lumajang”, ujar Kapolres.
Kapolres menyebutkan, bahwa sinergitas itu bukan hanya dilakukan pada gelaran bakti sosial berupa donor darah semata. Namun, dalam berbagai kegiatan pun pihak Polres selalu bersinergi dengan aparat Kodim. “Terutama soal penanganan dan penanggulangan pandemi Covid-19 dan bencana alam di Lumajang”, jelas Eka Yekti.
Eka Yekti berharap, bahwa sinergitas yang sudah terjalin dengan kokoh itu, akan terus diperkuat dalam berbagai hal. “Sinergitas merupakan kunci utama keberhasilan dalam menjalankan setiap tugas. Kekompakan dan sinergitas itu penting”, tegasnya.
Selain mengapresiasi adanya sinergitas itu, ucapan yang ditujukan pada Korempun tak lepas diungkapkan oleh Eka Yekti. “Terlebih memasuki usia barunya yang ke-58 tahun, Selamat ulang tahun, semoga Korem 083/Baladhika Jaya menjadi Satuan TNI-AD yang lebih profesional, tangguh dalam menjaga kedaulatan NKRI”, pungkas Eka Yekti. (Jiwo)