Peristiwa

Kualitas Jelek Dan Di Duga Kurang Volume, Kegiatan Dana Hibah Di Desa Birem Tuai Sorotan

Teks foto : kegiatan dana Hibah di desa Birem

SAMPANG,DORRONLINENEWS.COM – Program dana hibah provensi Jawa Timur (Jatim) dengan jenis pekerjaan pembagunan plengsengan di Dusun Seloros Desa Birem Kecamatan Tambelangan Kabupaten Sampang tuai sorotan.

Pasalnya,kegiatan dana hibah tahun anggaran 2020 melalui dana PAK pekerjaannya baru selesai di laksanakan.

Informasi di dapat, program itu pekerjaannya baru dilaksanakan pada awal bulan Juni 2021 kemaren.

Dari segi kualitas,hasil pekerjaan sangat diragukan karna berdasarkan informasi kegiatan itu menyimpang dari rencana anggaran belanja (RAB).

Karna menurut informasi yang di dapat oleh media ini,galian pondasi oleh pelaksana di lapangan tidak di kerjakan.

Bahkan sempat terdengar kabar yang tidak sedap bahwasanya kegiatan dana hibah itu dimana pekerjaannya dilaksanakan oleh kelompok masyarakat (pokmas) di duga kurang volume.

“Iya mas,kegiatan itu kualitasnya jelek dan di duga kurang volume ucap nara sumber kepada awak media.

Untuk menghindari sorotan,prasasti kegiatan tidak terpasang di lapangan sehingga media ini kesulitan mengorek informasi lebih dalam terkait pekerjaan itu.

Anehnya lagi,kepala Desa Birem saat di tanyai terkait kegiatan tersebut bilang dirinya tidak tau akan kegiatan itu.

“Mohon maaf mas,saya tidak tau menahu untuk kegiatan itu ucap Kades Birem via Whast app ke awak media ini singkat selasa (22/6/2021). (awa)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close