Ragam

Tarian Tradisional Sumatra Utara Sambut Taruna AAL Latsitardanus XLI/2021

Teks foto : Tarian Tradisional Sumatra Utara Sambut Taruna AAL Latsitardanus XLI/2021

BELAWAN, DORRONLINENEWS.COM – Tarian Tradisional Sumatra Utara ditampilkan dalam acara penyambutan 101 Taruna Akademi Angkatan Laut (AAL) dan 227 tarua Akmil yang onboard di KRI Makassar-590 dalam program Latihan Integrasi Taruna Wreda Nusantara (Latsitardanus) XLI tahun 2021 saat sandar di Pelabuhan Dermaga Pelindo 104 Belawan, Sumatera Utara, Senin (5/4).

Tampak hadir Komandan Jenderal Akademi TNI Marsekal Madya TNI Tamsil Malik, S.E., M.M., Pangdam I/BB, Walikota Medan, Danlantamal I Belawan beserta staf, Danlanud Soewondo, Dandim 0201/BS, Kapolrestabes Medan, Kapolres Pelabuhan Medan, Kajati Sumut, Kepala Kantor Syahbandar Utama Belawan, Kepala Otoritas Pelabuhan Medan, Direktur Utama PT. Pelindo I dan pejabat lainnya.

Menurut Komandan Satuan Latihan (Dansatlat) Hiu Latsitardanus XLI, Dansatlat Mayor Marinir Rismanto Manurung M. Tr.Opsla mengatakan bahwa Taruna Satlat Hiu (AAL) dan Satlat Macan (Akmil), sebelum sandar di dermaga Pelindo telah melaksanakan Apel kelengkapan di Geladak Heli KRI Makassar-590.

Menjelang merapat di pelabuhan lanjutnya, Taruna AAL Satlat Hiu turut dalam Peran Muka Belakang, dilanjutkan Peran Parade. Usai merapat, seluruh taruna AAL dan Akmil mengikuti upacara penyambutan di dermaga dengan Inspektur Upacara Walikota Medan, Bpk. Bobby Nasution.

Usai upacara penyembuatan selesai, Danjen Akademi TNI didampingi Pangdam I/BB, Danlantamal I Belawan, dan Komandan KRI Makassar-590 melaksanakan refreshment di Loungeroom KRI Makassar-590.

Sementara itu untuk seluruh Taruna dan Staf Satgas Latsitardanus yang onboard di KRI Makassar, secara bergiliran melaksanakan sweb tes dan vaksinasi juga kepada seluruh Taruna Akmil. (Kabagpen AAL/lono)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close