Disiplin Prokes Dan PPKM MIKRO Selalu Digaungkan Babinsa Cerme Di Stasiun dan Terminal

Teks foto : Babinsa Cerme Di Stasiun dan Terminal
GRESIK, DORRONLINENEWS.COM – Koramil 0817/08 Cerme memiliki beberapa tempat yang menjadi berkumpulnya masyarakat baik dari dalam maupun luar wilayah Kabupaten Gresik, seperti Stasiun dan terminal bus. Dilokasi tersebut tidak ingin terlewatkan oleh Personil Babinsa Koramil 0817/08 Cerme dalam memberikan Himbauan dan edukasi kepada masyarakat binaan. Kamis(15/4/2021).
Upaya terus dilakukan untuk melaksanakan pendisiplinan Protokol Kesehatan dalam rangka Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat ( PPKM ) dan penanganan Covid -19 di wilayah Koramil 0817/08 Cerme. Seringnya patroli dilakukan masih sering juga ditemui beberapa masyarakat yang tidak taat degan protokol kesehatan. tidak menggunakan masker bahkan ada yang sengaja tidak menggunakannya. Melihat situasi tersebut Personil Babinsa Koramil Cerme selalu menghimbau untuk memakai masker apabila keluar dari rumah guna memutus penyebaran covid-19.
Ditengah melaksanakan tugasnya salah satu Personil Babinsa menuturkan “Kami berupaya memberikan hal positif terhadap masyarakat binaan seperti sekarang ini kami akan terus berkeliling untuk menghimbau masyarakat untuk disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan, dan sengaja setiap harinya saya akan tetap semangat dalam mengingatkan kepada seluruh Penumpang untuk mematuhi 5M yang diantaranya Memakai Masker, Mencuci tangan, Menjaga Jarak, Menjauhi Kerumunan serta Mengurangi Mobilitas. Karena kunci sukses untuk mencegah Virus Covid-19 yang dengan disiplin menerapkan 5M tersebut.”ungkapnya.