Danlanal Cilacap Ikuti Upacara HUT Ke-75 SecaraVirtual
Teks foto : Komandan Pangakalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Cilacap Letkol Laut (P) Bambang Marwoto, PCS.,M.S, mengikuti Upacara Peringatan HUT ke-75 TNI Tahun 2020 secara Virtual.
CILACAP, DORRONLINENEWS.COM – Komandan Pangakalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Cilacap Letkol Laut (P) Bambang Marwoto, PCS.,M.S, mengikuti Upacara Peringatan HUT ke-75 TNI Tahun 2020 secara Virtual. Senin (05/10)
Bertempat di Aula Jenderal Soedirman Korem 071/Wijayakusuma, Jalan Sokaraja, Banyumas, upacara yang dilaksanakan berbeda dengan tahun – tahun sebelunya berlangsung sangat hikmat.
Dalam amanatnya Presiden RI Ir. Joko Widodo selaku Inspektur Upacara disampaikan antara lain bahwa dunia bergerak dengan sangat dinamis, Transformasi organisasi TNI harus terus dilakukan sesuai dengan dinamika lingkungan strategis, dinamika ancaman, dan perkembangan teknologi militer.
“Sejak awal reformasi, telah banyak transformasi organisasi TNI yang telah dilakukan untuk memastikan agar TNI mendukung secara tepat dengan kebutuhan konsolidasi demokrasi, TNI bisa adaptif dengan perkembangan ancaman paska perang dingin, terutama terhadap ancaman – ancaman non – konvensional dan ancaman transnasional, TNI mampu mengadopsi perkembangan teknologi militer terkini berbasis teknologi informasi, teknologi nano, dan teknologi automatisasi,” jelasnya
Saya juga sampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada prajurit TNI yang selalu berada di garda terdepan dalam misi kemanusiaan, terima kasih kepada TNI yang terlibat aktif dalam penanganan korban bencana alam dan kebakaran hutan, terima kasih atas peran aktif TNI dalam penanganan dampak pandemi Covid-19, baik dalam mendisiplinkan penerapan protokol kesehatan maupun dalam perawatan di rumah sakit TNI.
“Terus tingkatkan kemampuan, profesionalisme, dan kesiap – siagaan TNI untuk menerima penugasan, pegang teguh amanat Sapta Marga dan Sumpah Prajurit, Jagalah terus Kemanunggalan TNI dengan rakyat, jadikanlah sinergi sebagai kekuatan membangun Negeri, membawa Indonesia menjadi negara maju”, pintanya.
Nampak hadir dalam upacara tersebut Ir. Achmad Husein (Bupati Banyumas), Kolonel Inf Dwi Lagan, S.I.P (Danrem 071/Wijayakusuma), dr. Budhi Setiawan, (Ketua DPRD Kab. Banyumas), Letkol Nav Marino Adam Hermawan, S.T,. M.M (Danlanud Jenderal Sudirman), Letkol Kav Kristianto, S.Sos (Kas Korem /071/Wijayakusuma), Kombes Pol Whisnu Caraka, S.I.K (Kapolresta Purwokerto), Sunarwan (Kajari Purwokerto), Letkol Inf Candra, S.E., M.I.Pol (Dandim 0701/Banyumas), Kombes Pol. Drs. Didi Hardi Sopandi (Kepala SPN Purwokerto), Abdullah Mahrus, S.H,. M.H ( Ketua Pengadilan Negeri Banyumas Kelas II ). (Kadispen Lantamal V/Lono)