Sosial

Sambut HUT TNI-AL Ke – 75, Lanal Cilacap Gelar Baksos

Teks Foto : Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Cilacap menggelar Bakti Sosial dengan membagikan 250 Nasi Kotak, Hand Sanitaizer dan Masker di Panti Rehabilitasi Fisik dan Mental Ar – Ridwan jalan Mangga Rt 01/03 Gumelar wetan Kalisabuk Cilacap

CILACAP, DORRONLINENEWS.COM – Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Cilacap menggelar Bakti Sosial dengan membagikan 250 Nasi Kotak, Hand Sanitaizer dan Masker di Panti Rehabilitasi Fisik dan Mental Ar – Ridwan jalan Mangga Rt 01/03 Gumelar wetan Kalisabuk Cilacap, Rabu (9/9/2020).

Komandan Pangkalan (Danlanal) Cilacap Letkol Laut (P) Bambang Marwoto, PSC.,M.S, menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyambut HUT TNI AL Ke- 75, dan sebagai bentuk kepedulian kita kepada saudara saudara kita yang kurang beruntung, dimasa pandemi Covid – 19.

” Sebagai sesama Hamba Allah sudah menjadi kewajiban kita untuk peduli dengan permasalahan sosial dilingkungan masyarakat kita, terutama mereka yang mengalami keterbelakangan mental dan perlu perhatian khusus, semoga dengan kedatangan kita di Panti Rehabilitas ini dapat meringankan beban mereka”, ungkap Danlanal

Sementara itu dikesempatan yang sama Pengurus Panti Rehabilitasi Fisik dan Mental Ar – Ridwan Bapak Zanu Ashari menyampaikan ucapan terima kasih kepada Lanal Cilacap, atas perhatian dan dukungannya kepada warga Panti, semoga kegiatan sosial ini menjadi amal baik untuk kita semua.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Cabang 3 Korcab V Daerah Jalasenastri Armada (DJA) II, Ny. Aryana Bambang Marwoto beserta Pengurus, dan Anggota Potensi Maritim (Potmar) Lanal Cilacap. Kadispen Lantamal V/Lono)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close