Sosial

Wali Kota Probolinggo Santuni Anak Yatim Piatu Acara Peringatan Tahun Baru Islam 1442 Hijriah

Teks Foto : Wali Kota Probolinggo Habib Hadi saat menyantuni Anak Yatim

PROBOLINGGO, DORRONLINENEWS.COM
Portal kota Probolinggo bahwa wali kota menyampaikan bahwa, “Menyisihkan sebagian rezeki, tidak akan mengurangi rezeki kita. Karena menyisihkan rezeki untuk bersedekah maka akan semakin bertambahlah rezeki kita,” harap Wali Kota Probolinggo Hadi Zainal Abidin kepada warganya.

Ya, hal ini disampaikan orang nomor satu di Kota Probolinggo itu saat menghadiri Peringatan Tahun Baru Islam 1442 Hijriah dan Pemberian Santunan Anak Yatim di Aula Kampung Benteng, Sabtu (29/8) siang.

“Mudah-mudahan ke depan kepedulian ini terus ditingkatkan. Momentum ini sangat penting, terima kasih sudah mengundang saya untuk bisa berbagi dengan anak-anak ini,” sambungnya.

Pada kegiatan yang dihadiri pula oleh Camat Mayangan M Abas dan pengurus LAZ Sidogiri dengan mengundang Habib Fahmi untuk memberikan tausiyah, Habib Hadi menceritakan bahwa ia baru saja bertemu dan berdialog dengan para lansia yang mendapat bantuan dari pemerintah.

Katanya, untuk membantu seluruh masyarakat yang membutuhkan, pemerintah tidak bisa melakukannya sendiri. “Oleh karena itu saya mengajak semuanya menyisihkan rejeki untuk mereka yang membutuhkan bantuan. Sedekahkan sedikit sedikit untuk bekal di akhirat, karena saat meninggal kita tidak membawa harta. Buat apa menumpuk harta di dunia?,” ujar pengasuh Pondok Pesantren Riyadlus Sholihin ini.

Kepada mereka yang hadir, Wali Kota Habib Hadi berpesan apabila ada lansia sebatang kara dan tidak ada bantuan atau Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) agar segera melaporkan ke Pemerintah Kota Probolinggo melalui RT/RW, lurah atau camat. Pun demikian jika ada hal yang di masyarakat yang ingin disampaikan kepada pemerintah, wali kota akan memperhatikannya.

“Ada apa-apa di lapangan sampaikan kepada saya. Niatan sebelum akhir jabatan saya, semoga amanah yang saya emban demi kemashlahatan warga dapat terlaksana dengan sebaik-baiknya,” ujarnya.

“Saya berharap bapak ibu semua ayo bersama-sama saling memberi masukan sehingga pemerintah tahu apa yang dibutuhkan oleh masyarakat. Di pemerintahan ini segala sesuatu ada prosedurnya, saya tidak ingin ada yang mengadu domba pemerintah dan masyarakatnya,” tegas Habib Hadi. (Indra/Lono)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close