Teks Foto : Perwira Staf dan Danramil jajaran Kodim 0817/Gresik Latihan Menembak
GRESIK, DORRONLINENEWS.com –
Bertempat di Lapangan Tembak Desa Lasem Kecamatan Sidayu Kabupaten Gresik telah dilaksanakan Latbak Jatri TW II tahun 2020 oleh Kodim 0817/Gresik. Latihan tersebut telah diikuti oleh 145 orang personil dengan koordinator materi Bak pistol Kpt Inf Mujianto (Danrmil 0817/08 Cerme) dan koordinator materi Bak senapan laras panjang/FNC Kpt Inf Pariono (Danramil 0817/03 Kedamean). Rabu (15/07/2020)
Hadir dalam giat Latbak, Para Perwira Staf dan Danramil jajaran Kodim 0817/Gresik dan diikuti 145 orang anggota personil Kodim 0817/Gresik
Adapun jumlah amunisi yang digunakan, Laras panjang/FNC sebanyak 3.000 butir, Laras pendek/Pistol sebanyak 328 butir. Dengan rangkaian giat sebagai berikut, 07.00 wib anggota jajaran tiba dan berkumpul di Lapangan Tembak.
Kemudian apel pagi dibawah komando Kpt Inf Asrol (Pasi Ops Dim 0817/Gresik) dilanjutkan persiapan latihan menembak. Selesai apel pemberian pembekalan serta materi Latbak oleh Kpt Inf Pariono (Danramil 0817/03 Kedamean) utk menembak laras panjang/FNC dan Kpt Inf Mujianto (Danrmil 0817/08 Cerme) utk menembak pistol.
Pelaksanaan Latbak Jatri TW II TA 2020 dilanjutkan Latbak Pistol. Giat latbak selesai pk 11.00 wib kemudian dilanjutkan apel dan evaluasi latbak oleh koordinator materi. (Pendim 0817/Lono)