Bhabinkamtibmas Polsek Ujungpangkah Blusukan Ke Rumah Yang terkonfirm Covid -19
Polsek Ujungpangkah
Teks Foto : Bripka Yohanes Bhabinkamtibmas desa Banyu Urip Polsek Ujungpangkah melakukan kerja bahti dan sambang warga
GRESIK, DORRONLINENEWS.com-
– Polsek Ujungpangkah melalui Bhabinkamtibmas melaksanakan blusukan ke rumah Warga yang terkonfirm di Desa Binaan.
Untuk memberi motivasi kepada warga yang terkonfirm covid-19. Seperi yang dilakukan Bripka Yohanes datang ke desa Banyu Urip pada Minggu (19/07/2020)
Selain untuk memberi motivasi, juga ikut kerja bhakti bersama masyarakat untuk membersihkan fasilitas umum.
Seperti yang dilakukan Bripka Yohanes yang dilakukan di dusu Mbondot desa Banyu Urip ia juga memberi motifasi kepada warga yang terkonfirm. Mengajak bicara dan berdoa semoga segera sembuh dan bisa beraktifitas, juga mengantar makanan.
Saya berharap dengan sentuhan-sentuhan kecil berguna bagi pasien yang sedang direhabilitasi secara mandiri dirumah.
Bripka Yohanes berharap kepada semua masyarakat di dusun Mbendot untuk meninggalkan ego sektoral kepentingan namun bersatu dalam misi kemanusiaan untuk melawan Covid-19 melalui Protokol kesehatan.
Patuhi, Disiplin, saling mengingatkan dan bergotong royong, sehingga mendorong integrasi sosial utk melawan Covid19 melalui Disiplin Protokol Kesehatan adalah obat mencegah Covid19 maka berdirilah kolaborasi partisipasi kominitas masyarakat melalui Kampung Nelayan Tangguh, Pasar Tangguh,Wisata Tangguh Semeru, semoga semua cepat diatasi dan covid19 lekas pergi dari Bumi manapun khususnya Jawa Timur lebih spesifik lagi Kecamatan Ujungpangkah. (Lono)