Pemerintahan

Warga Desa Nguter Mencari  Pemimpin Yang Dapat Memajukan Desa

Pemdes Pasirian

Warga desa Nguter, kecamatan Pasirian

LUMAJANG, DORRONLINENEWS.com – Tinggal menghitung hari, warga desa Nguter kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang akan melakukan pesta demokrasi yaitu Pilkades tepatnya pada hari Rabo tanggal 18 Desember 2019. Tempat nya di balai desa Nguter.

Kompetisi untuk mendapatkan suara terbanyak, memang perhelatan yang tidak ada hentinya dilakukan oleh para kandidat dengan cara mencari simpatik dari masyarakat Nguter.

Disamping itu, perlu saya himbau bahwa memilih calon pemimpin itu juga harus selektif, dan masyarakat Nguter harus mewaspadai dengan adanya pertarungan yang tidak sehat utama bagi para pendukung yang berbeda pilihan di upayakan tidak sampai gontok gontokan, dan panas panasan saya berharap pelaksanaan Pilkades di desa Nguter ini harus kondusip dan aman.

Kepada panitia Pilkades tentunya juga paham harus betul betul NETRAL dan tidak boleh berpihak pada salah satu calon. Kalau ada perangkat desa atau anggota panitia melakukan kesalahan atau nampak berpihak pada salah satu calon harus segera di antisipasi, di ingatkan supaya tidak menjadi viral agar tidak menyebar dan tidak menjadi fitnah, dan saya meyakini ketua panitia itu bijak dalam menyikapi bila ada persoalan yang terjadi.

Calon kades Nguter ada 4 diantaranya Suliman nomer urut 1, Item Sayogyo nomer urut 2, Tasliman nomer urut 3, Winarno Heriadi nomer urut 4. Dan semua memiliki kelebihan dalam memimpin untuk kemajuan desa Nguter.
Yang juga di amati adalah memilih pemimpin bukan karena uang sebab uang sebesar Rp. 50 rb sampai Rp. 100 rb buat apa, kalau mau ditukar dengan jabatan 6 tahun, sangatlah tidak berarti jadi kalau saya ya di ambil saja tapi tidak di coblos. Dan kita harus ingat Maklumat Kapolres Lumajang saat itu, bahwa calon kepala desa tidak boleh intervensi terhadap menakut nakuti premanisasi, maling dan penjahat serta lain lain, ” jelas Toyip gamplong tokoh pemuda Nguter. (Woko/lono)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close