Ragam

Kades Munggugianti : Acara Bersih Desa Digelar Sebagai Penunjang Destinasi Wisata 2020

Pemdes Benjeng

GRESIK, DORRONLINENEWS.com –
Sedekah bumi dan Gebyar Budaya, dengan tema, Kita Tingkatkan Semangat Gotong royong Menuju Kemandirian Desa, sebagai penunjang akan dibangunnya destinasi wisata di desa Munggugianti, kecamatan Benjeng, Kabupaten Gresik, Jawa Timur. Sabtu (28/12/2019)

Dalam acara tersebut dihadiri Camat Benjeng, Suryo Wibowo, Danramil 0817/10 Benjeng Kapten Inf Abd Salami beserta anggota, Kapolsek Benjeng AKP Lukman, Kepala Desa Munggugianti Fathur Rozi, beserta ratusan orang yang memadati halaman kantor balai desa.

Tradisi bersih desa merupakan tradisi turun temurun dari zaman leluhur yang kini di jadikan menjadi agenda tahunan oleh Pemdes Munggugianti.

Adapun kegiatan Bersih Desa diikuti oleh seluruh masyarakat desa dengan mengadakan selamatan syukuran, agar nantinya hasil panen bisa meningkat.

Kali ini Bersih Desa  semakin ditingkatkan kalau tahun lalu tasakuran diikuti dengan kondangan tapi kali ini berubah. Masyarakat sangat antusias dan penuh semangat menggelar tradisi Bersih Desa tersebut, mulai dari anak-anak, muda dan orang tua semua ikut dalam tradisi bersih desa tersebut.

Acara Bersih Desa Munggugianti tersebut menggelar pawai budaya, dengan mengarak gunungan tumpeng raksasa, dengan menempuh jarak sekitar 1 Km dimulai dari star di depan kantor balai Dusun Gianti dan finish di halaman kantor balai Desa Munggugianti.

Kepala Desa Munggugianti Fathur Rozi, Acara sedekah bumi ini adalah sebagai bentuk wujud syukur kami kepada Allah SWT.
Meskipun acara ini belum terkonsep dengan baik, namun kemeriahan ini meriah dari tahun sebelumnya. Karena hal ini untuk mendukung pembangunan destinasi wisata tahun 2020.

“Semoga acara yang kita gelar ini bisa bermanfaat bagi masyarakat Desa Munggugianti, dan dapat mengundang toris lokal dan Asing,” Tambahnya.

Camat Benjeng Suryo Wibowo, Prosesi acara sedeka bumi ini meriah sekali, semoga acara seperti ini, bisa ditingkatkan dan diselenggaraka setiap tahun. Saya sangat mengapresiasi terhadap kegiatan ini.

“Acara ini adalah sebagai shodaqoh, agar nantinya rejekinya akan melimpah, dan dijauhkan dari marabahaya dan balak”. Tutur Suryo Wibowo Camat yang baru.

Ditempat yang sama Danramil 0817/10 Benjeng Kapten Inf Abd Salami menambahkan,”
Kegiatan ini bertujuan sebagi wujud syukur kepada Allah SWT, atas semua rejeki yang telah diberikan serta keselamatan dan kemakmuran kepada seluruh warga masyarakat Desa Munggugianti,” Kata Danramil (Lono)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close