Ragam

Tim Bola Voli Balongpanggang Unggul Kendati Terkena Sanksi 1 Set

Tim bola voli antar desa

GRESIK, DORRONLINENEWS.com –
Turnamen bola Voli antar Desa sudah dimulai, dan dilaksanakan Rabu 21/11/2019 di Wilker masing-masing diantaranya Wilker Sidayu, Wilker Driyorejo, Wilker Cerme, dan Bawean.

Acara yang diselenggarakahn oleh Dispora Gresik ini bertujuan untuk menyehatkan masyarakat melalui cabang olah raga dan mencari bibit pemain voli di pedesaan yang cinta akan olah raga selain itu untuk memperkuat tim bola voli pemkab Gresik dalam event.

Seperti di lapangan Bulurejo, Keamatan Benjeng, Gresik,
setelah Duduksampeyan dengan Cerme dimenangkan Cerme, dan untuk season yang ke dua Benjeng, dan Balongpanggang.

Tim Bola Voli Balongpanggang dibuat kelabakan karena tidak bawa KTP untuk itu pulang mencari KTP, karena kurang waktunya akhirnya dikenakan sanksi 1 kali kemenangan Benjeng. Begitu pertandingan dimulai Balongpanggang bisa mengungguli 3:1 untuk kemenangan Balongpanggang.

Offisial Tim Balongpanggang H. Anam mengatakan membenarkan bahwa timnya terkena sanksi dari Panitia, saya terima saja. Kita harus sportif dalam bermain.

“Marilah kita junjung sportifitas dalam berolah raga apapun”. katanya.

Alhamdulilah tim kita menang, walaupun terkena sanksi. Untuk itu KTP akan kami amankan agar kejadiannya tidak terulang lagi.

“Saya berharap tim Balongpanggang dapat lolos ke Final”. Katanya. (Lono)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close