Ragam

Peletakkan Batu Pertama Pembangunan Mega Proyek Islamic Center Balongpanggang

 

GRESIK, DORRONLINENEWS.com –
Bertempat di komplek lapangan Islami Center desa Kedungpring, kecamatan Balongpanggang arena Dihadiri langsung oleh Bupati Gresik Sambari, beserta Wakil Bupati Gresik Qosim pembangunan Islamic Center yang berada di Dusun Kedungpring, Desa Kedungpring, Kecamatan Balongpanggang, Kabupaten Gresik wilayah selatan.

Berbatasan langsung dengan Kabupaten Mojokerto dan Kabupaten Lamongan proyek yang perdana dibangun disebelah selatan yang digadang-gadangkan menghabiskan dana 20 milyar Rupiah. Islamic Center akan menjadi icon baru di Kecamatan Balongpanggang setelah sukses Rest Area Kedungpring yang berhasil memikat warga dari Kawasan Balongpanggang dan sekitarnya.

Tidak hanya Bupati dan Wakil Bupati saja yang hadir. Prosesi dimulainya Pembangunan Islamic Center turut dihadiri Kepala Desa sek Kecamatan Balongpanggang, Tokoh Masyarakat, Dinas PU selaku pelaksana pembangunan, Perwakilan dari DPRD, dan perwakilan dari masyarakat desa Kedungpring, 3 Pilar dari Kecamatan Balongpanggang.

Diawasi langsung oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang , yang menjadi kontraktor ialah PT. Cipta Perkasa Prima. Dalam acara ini juga menyalurkan santunan kepada anak yatim yang langsung di berikan kepada Bupati dan Wakil Bulati Gresik yang didampingi oleh Muspika Balongpanggang.

Sebagai Pelaksana pembangunan Islamic Center dan juga menjabat menjadi Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Ir. Gunawan Setijadi M.M. Bahwa bangunan islamic center terdapat 3 bagian yakni Masjid, gedung serbaguna dan bangunan islamic yang berada di tanah seluas 5700 meter persegi, sedangkan untuk sarana prasarana pendukungnya sehingga total tanah yang dibutuhkan kurang lebih 2 hektar persegi.

“Terimakasih atas dukungan dan doanya dari pihak-pihak yang telah mendukung pembangunan Islamic Center Balongpanggang ini, segala bentuk kinerja akan langsung diawasi oleh Dinas PU, karena bangunan ini merupakan bangunan monumental yang ada di Balongpanggang” tuturnya

Sementara itu Bupati Gresik Dr. Ir. H. Sambari Halim Radianto, ST, M.Si dalam sambutannya mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh masyarakat yang telah mendukung dan mendoakan agar pembangunan Islamic Center Balongpanggang ini bisa berjalan lancar sesuai dengan yang diharapkan.

“Karena lokasinya yang sangat strategis perbatasan dengan Kabupaten Mojokerto, Dan Kabupaten Lamongan, pembangunan Islamic
Center ini bisa menjadikan masyarakat yang ada disekitar wilayah balongpanggang lebih beriman dan lebih islami lagi”. Tuturnya.

Ia juga berharap dengan adanya Islamic Center ini bisa meningkatkan perekonomian di sekitar Balongpanggang. Misalnya jika dibangun sentra UKM yang berasal dari warga sekitar Balongpanggang.

“Saya juga berharap dengan adanya Islamic Center ini bisa meningkatkan perekonomian sekitar Balongpanggang, misalnya UMKM yang dibangun rapi misalnya seperti Rest Area saja, untuk sistemnya nanti bisa dimusyawarahkan lagi”. tambahnya. (Devi/Lono)

Komentar

Tag

Berita Terkait

Back to top button
Close