Teks Foto : Komandan Pangkalan TNI AL (Lanal) Denpasar Kolonel Laut (P) M. Bimo Sutopo didampingi Paspotmar Lanal Denpasar Mayor Laut (KH) I Dewa Dana Susila menerima kunjungan (audensi) Wakil Kepala Sekolah urusan Sarana dan Prasarana, Gusti Agung Gede Eka Wahyu dan Humas SMP Albhana Renon Denpasar, Sayid Qosim.
DENPASAR, DORRONLINENEWS.com – Dalam rangka melaksanakan fungsi dan peran binpotmar bidang komunikasi sosial (komsos), Komandan Pangkalan TNI AL (Lanal) Denpasar Kolonel Laut (P) M. Bimo Sutopo didampingi Paspotmar Lanal Denpasar Mayor Laut (KH) I Dewa Dana Susila menerima kunjungan (audensi) Wakil Kepala Sekolah urusan Sarana dan Prasarana, Gusti Agung Gede Eka Wahyu dan Humas SMP Albhana Renon Denpasar, Sayid Qosim.
Maksud dan tujuan kedatangan para guru tersebut adalah untuk meminta kesediaan Lanal Denpasar memberikan pelatihan bela negara kepada siswa siswi pramuka SMP Albhana Renon.
Pada kesempatan tersebut, Komandan Lanal Denpasar memberikan penjelasan tentang peran TNI AL dalam membina para pemuda dan pelajar untuk menjadi pramuka Saka Bahari yang memahami masalah kelautan. Kerjasama yang baik antara Lanal Denpasar dengan lembaga pendidikan di Bali perlu terus dijaga dan ditingkatkan dengan memainkan peran dan fungsi Binpotmar.
Kegiatan pelatihan bela negara rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 1 s.d. 2 Pebruari 2020 dan diikuti oleh 70 orang siswa siswi pramuka SMP Albhana Renon. Beberapa materi pelajaran yang akan disampaikan antara lain pelatihan tentang kepemimpinan, PBB, out bond, pengenalan bahari, latsar snorkling, haiking dsb.
Menurut Paspotmar Lanal Denpasar dalam melaksanakan fungsi binpotmar, Lanal Denpasar akan selalu berupaya untuk menggelar kegiatan komsos dengan semua kalangan masyarakat khususnya bidang maritim. Penerapan pembinaan teritorial matra laut yang dilaksanakan oleh jajaran Lanal Denpasar baik oleh unsur Posal maupun personel Spotmar diharapkan akan mampu menjadi ujung tombak dalam mewujudkan konsep kegiatan pengendalian wilayah pertahanan laut (Dawilhanla). (Penmal/lono)