Peristiwa

Pemkab Lumajang Gelar Malam Resepsi Dan Ramah Tamah Menutup Rangkaian Kegiatan HUT RI Ke-79

LUMAJANG, DORRONLINENEWS.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang menggelar malam resepsi dan ramah tamah di Halaman Belakang Pendopo Arya Wiraraja Kabupaten Lumajang, dalam hal ini adalah menutup rangkaian dalam kemeriahan HUT ke-79, Sabtu (17/08/2024).

Pj Bupati Lumajang Indah Wahyuni (Yuyun) dalam kesempatan tersebut, mengucap syukur karena seluruh rangkaian kegiatan dalam kemeriahan HUT Kemerdekaan dapat berjalan dengan lancar dan penuh khidmat. “Keberhasilan ini tidak luput berkat peran para anggota Paskibraka yang berhasil mengibarkan dan menurunkan Bendera Merah Putih dengan sukses”, ujar Yuyun.

Yuyun berharap kepada Paskibraka kabupaten Lumajang untuk tetap menjaga jiwa dan semangat Proklamasi, sehingga menjadi suri tauladan sebagai generasi muda Indonesia yang berwawasan kebangsaan dan mencintai tanah airnya. “Anggota Paskibraka harus menjadi contoh yang baik bagi rekan sejawatnya sesama generasi muda, baik di lingkungan rumah maupun sekolah. Saya berpesan dengan segala hal atribut kebangsaan itu jangan pernah sombong, agar kiranya tetap jadi pribadi yang ramah, santun dan bersahaja”, pungkasnya.

Diakhir sambutannya, atas nama Pemerintah Kabupaten Lumajang, Indah Wahyuni mengucapkan terimakasih kepada panitia Paskibraka, pelatih, komandan kompi, pengawal, pendamping Paskibraka dan semua pihak yang terkait, atas terlaksananya pengibaran dan penurunan Bendera Merah Putih oleh Paskibraka Kabupaten Lumajang Tahun 2024. (Jwo)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close