Peristiwa

PDAM Tulungagung Akan Alami Peningkatan Konsumsi Selama Momen Lebaran Idul Fitri Tahun ini

Teks foto ; Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Cahya Agung – Joko Purnomo

TULUNGAGUNG, DORRONLINENEWS.COM – Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Cahya Agung – Joko Purnomo mengatakan, pihaknya memperkirakan ada peningkatan penggunaan tau konsumsi air pam sekitar 10 persen saat momen lebaran idul fitri tahun ini di Tulungagung

Prediksi peningkatan itu karena musim mudik lebaran kali ini juga akan meningkat dibandingkan sat adanya pandemi covid 19 lalu.

Menurut Joko rata-rata konsumsi setiap pelanggan rumah sebesar 15 meter kubik air setiap bulan, sehingga pada momen lebaran in kemungkinan besar konsumsi bisa menyentuh 16 meter kubik air atau 16.000 liter air.

Joko memastikan , pihaknya juga telah menyiapkan pasokan air tersebut kepada sekitar 27 ribu pelanggan PDAM di Tulungagung .Joko menambahkan , meski pihaknya menjamin pasokan air pam melimpah, pihakya tetap berharap agar pelanggan bisa bijak menggunakan air pam tersebut.(win).

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close