Peristiwa

Program “Polisi Ketok” Gencar Dilaksanakan Polsek Candipuro Dengan Cara Patroli Dialogis

LUMAJANG,DORRONLINENEWS.COM – Polsek Candipuro, Lumajang, kembali melaksanakan kegiatan sambang kepada warga setempat dalam rangka meningkatkan keakraban dan mempererat hubungan antara aparat kepolisian dan masyarakat. Kegiatan tersebut adalah program “Polisi Ketok” dengan cara patroli dialogis, dengan tujuan untuk memberikan himbauan Kamtibmas, Senin (06/01/2025).

Kapolsek Candipuro, AKP Lugito mengatakan, bahwa program ini merupakan upaya untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Candipuro, memperkuat komunikasi antara polisi dan warga, serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat). “Dengan patroli dialogis, kami berharap masyarakat merasa lebih aman dan nyaman”, ujar Lugito.

Dalam kesempatan tersebut, anggota Polsek juga memberikan edukasi terkait pencegahan kejahatan, serta mengingatkan warga untuk selalu waspada terhadap potensi ancaman yang bisa terjadi di sekitar mereka. Selain itu, warga pun menyampaikan berbagai masukan terkait masalah yang ada di lingkungan mereka, sehingga Polsek dapat segera merespon dengan tindakan yang tepat.

Kegiatan sambang ini mendapat sambutan positif dari masyarakat. Warga merasa lebih dihargai dan dilibatkan dalam upaya menjaga ketertiban di lingkungan mereka. Kegiatan ini diharapkan dapat terus dilaksanakan secara rutin agar hubungan yang baik antara Polsek Candipuro dan masyarakat tetap terjalin dengan erat. “Selain itu, dengan sering bertemu langsung dengan warga, kami dapat mengetahui permasalahan yang ada di masyarakat. Sehingga dapat segera ditindaklanjuti”, pungkas Lugito.
(Jwo)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close