Camat Balongpanggang : Ajak Para ASN dan Mehasiswa Untuk Meneledani Sifat Dan Sikap Para Pahlawan Pendahulu
GRESIK, DORRONLINENEWS.COM –
Bertempat di halaman Kecamatan Balongpanggang Apel dan Upacara memperingati Hari pahlawan pegawai Kecamatan Balongpanggang, UPT Pertanian, UPT Peternakan, PLKB, Tenaga Kesejahteraan Sosial Kec. Balongpanggang, Mahasiswi Unesa Surabaya, universitas Kiai Abdullah Faqih Gresik dan mahasiswa SMK Muhammadiyah 2 Gresik berjalan dengan aman dan Tertib. Senin, (11-11- 2024)
Dalam sambutannya, Camat Balongpanggang Suryo Wibowo membacakan amanat Menteri Sosial RI yang menyoroti pentingnya meneladani semangat juang para pahlawan sebagai inspirasi dalam menghadapi tantangan masa kini. Mengusung tema “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu,” Menteri Sosial mengajak seluruh masyarakat untuk menumbuhkan kecintaan pada Tanah Air dengan aksi nyata yang bermanfaat bagi kemajuan bangsa.
“Teladani Pahlawanmu, berarti setiap langkah dan tindakan kita harus dilandasi dengan semangat kepahlawanan, sementara ‘Cintai Negerimu’ menekankan kontribusi nyata untuk kemajuan bangsa di tengah tantangan global yang semakin kompleks.
Dengan kesetiakawanan sosial dan solidaritas antarwarga, kita dapat mewujudkan persatuan yang kokoh demi kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia,” demikian petikan amanat Menteri Sosial yang disampaikan
Pada apel pagi tersebut, Plt. Bupati juga menekankan bahwa perjuangan membangun bangsa tidak selalu terkait dengan pertempuran fisik, melainkan melibatkan perjuangan di bidang sosial, ekonomi, dan pembangunan yang merata. pinta Camat.
Camat juga menyoroti bahwa etos kerja pahlawan dahulu luar biasa, untuk itu saya berharap tauladani para pahlawan saat itu yang mampu mempertahankan bangsa rasa iklas, rasa hormat yang paling tinggi kepada atasanya. Tuturnya.
“Kemajuan bangsa kita tidak hanya diukur dari pertumbuhan ekonomi semata, tetapi dari kemampuannya mengelola persoalan sosial, menciptakan kesejahteraan yang merata, dan melindungi semua lapisan masyarakat. Mari kita bersama-sama membangun bangsa dengan semangat inovasi dan komitmen yang kuat,” tuturnya. (Ono)