Peristiwa

Kades Sumberingin Dampingi Ketua KKAD Sukses Bersama, Lakukan Pembenahan Pemotongan Untuk Deletasi Beton

BLITAR, DORRONLINENEWS.COM – ketua Kelompok Kerjasama Antar Desa (KKAD) Sukses Bersama kecamatan Sanankulon di dampingi Kepala Desa Sumberingin melakukan tindakan pembenahan pemotongan untuk Deletasi Beton yang terdapat peretakan di dua titik, bertempat di barat pasar Desa Sumberingin kecamatan Sanankulon kabupaten Blitar, Kamis (10/10/2024).

Jalan Beton tersebut program PISEW 2024 dari Kementerian PU PR Direktorat Jenderal Cipta Karya Balai prasarana pemukiman wilayah Jawa Timur, yang dikerjakan Swakelola progresnya sampai berita ini diturunkan mencapai 33% pekerjaan ditargetkan pertengahan Desember selesai dikerjakan.

“Adanya keretakan cor beton memang kesalahan dari kami yang tidak mau mempergunakan Blabak, hari ini kita melakukan pembenahan pemotongan untuk deletasi beton,”kata ketua KKAD Sukses Bersama kecamatan Sanankulon Mahdi Yuwono pada awak media.

Menurut Mahdi pada saat pengecoran cuaca sangat panas lepas pengecoran belum selesai terjadi hujan lebat sampai malam, besok harinya Cor Beton ada yang retak.

Disamping itu lanjut Mahdi pekerjaan ini Swakelola yang melibatkan warga setempat para pekerja masih pemula jadi belum pernah mengerjakan hal semacam ini sehingga terjadi kesalahan.

“Untuk kedepannya kita akan melakukan peningkatan kualitas pengerjaan Cor jalan Beton, saat ini kami sudah melakukan Uji tekan beton di PU Trenggalek hasilnya bagus sesuai dengan spek dengan usia 7 hari,”tegasnya.

Ditempat yang sama,Jaka Waluya Kepala Desa Sumberingin kecamatan Sanankulon dengan nada yang sama mengatakan,
Hari ini kami memperbaiki pembenahan pemotongan untuk Deletasi Beton.

“untuk kualitas cor beton sudah bagus, karena faktor alam saja yang namanya cor itu seharusnya banyak air dan ini musim kemarau tidak ada hujan sama sekali dan itu titik lokasi jauh dari permukiman masyarakat sehingga kami kesulitan air untuk menyiram,”tandasnya .

Jaka Waluya menghimbau kepada KKAD Supaya meningkatkan kwalitas pekerjaannya, karena ini menggunakan anggaran dari pemerintah dan peruntukan nya untuk warga masyarakat sendiri.

“Kami harap terus berbenah agar hasil kerja dari tim semakin bagus, karena itu juga akses jalan penting untuk menuju keramaian seperti pasar dan wisata sekaligus bisa menunjang keamanan, kelancaran untuk menuju lokasi yang sebelumnya jalan tanah dan sering terjadi kecelakaan, dengan program PISEW ini bisa meningkatkan perekonomian juga memperlancar akses jalan untuk mengangkut hasil pertanian ke pasar Desa,”pungkasnya. (Lina)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close