Peristiwa

Tuntut THR Dan Gaji Ratusan Pekerja PT. Bina Satria Abadei Sentosa Gelar Aksi Demonstrasi

Teks foto : Para demonstran yang tuntut THR

GRESIK, DORRONLINENEWS.COM – Ratusan buruh PT. BINA SATRIA ABADEI SENTOSA menggelar aksi mogok kerja serta demonstrasi menuntut gaji serta pembayaran tunjangan Hari Raya (THR) Idul Fitri 1445 Hijriah, Rabu, 3 April 2024.

Perusahaan yang berada di Jalan Raya Bringkang No.18 Karanganyar, Karanganyar, Mojotengah, Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik ingin memberikan hak Tunjangan Hari Raya (THR) hanya 50% para buruh dan di cicil 2x.

Sejak pukul 08:30 WIB, masa mulai berkumpul menghentikan aktivitas kerja dan ramai-ramai berkumpul di depan pintu gerbang PT. Bina Satria Abadei Sentos. Mereka meneriakkan yel-yel serta menggelar orasi menuntut THR Idul Fitri 1445 H di berikan penuh serta meminta agar gaji yang sering telat bisa tepat waktu.

“Gaji kami selama ini tidak pernah tepat waktu selalu terlambat hingga 3 hari sampai 10 hari bahkan sampai pernah di cicil, kami masih tetap sabar dan mengalah namun untuk THR Idul Fitri yang seharusnya dibayar maksimal besok yang rencananya mau di berikan hanya 50% dengan di cicil 2x sebelum lebaran dan selesai lebaran kami sangat keberatan,” kata Kuswanto, salah seorang karyawan PT. BINA SATRIA ABADEI SENTOSA saat dikonfirmasi.

Ratusan buruh berharap THR segera dibayarkan penuh dan kedepan gajinya bisa diberikan tepat waktu karena mereka juga punya kebutuhan keluarga.

“Pokoknya kita ingin THR dibayar penuh secepatnya karena lebaran pun sudah dekat dan kebutuhan kami juga banyak,” sorak seluruh pekerja dengan lantang.

Sementara Ketua Serikat Pekerja di PT. BINA SATRIA ABADEI SENTOSA Iswanto mengatakan, setelah kita lakukan mediasi dengan pihak HRD dan manajemen masih tidak ada titik temu, perusahaan tetap bersikukuh memberikan THR kepada karyawan hanya 50% dan di berikan dengan cara dicicil 2X, katanya.

“Kami sudah mengalah dan mau bila THR kita di cicil 2x asalkan 100% jumlahnya, maksimal kita minta 80% , namun bila perusahaan tetap menolak kita akan terus lakukan aksi demontrasi meminta hak hak kami dan kami akan membawa perkara ini ke tingkat yang lebih tinggi untuk mencari keadilan atas hak hak para pekerja ini” pungkasnya.

Para pekerja PT. BINA SATRIA ABADEI SENTOSA melakukan orasi hingga pukul 15.00 WIB yang akhir membubarkan diri dan nantinya akan dilanjutkan besok pagi. (Wan)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close