Bocah Hanyut Di Seret Arus Ditemukan di Hari Ke-3
Teks Foto : saat penemuan bocah yang terseret arus
SAMPANG, DORRONLINENEWS.com-LM,Bocah berusia 4 tahun asal Dusun Idaman Desa Dharma Tanjung Kecamatan Camplong Kabupaten Sampang pulau Madura yang hanyut terbawa arus air selokan akhirnya ditemukan.
Bocah malang tersebut ditemukan oleh team gabungan di hari ke-3 pencarian.
Pencarian dilakukan oleh tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sampang, BPBD Pamekasan, juga dibantu dari tim Basarnas Kabupaten Sumenep serta TNI Polri dan warga sekitar.
Kejadian hilangnya bocah tersebut berawal saat ia bermain hujan-hujanan di sekitar selokan yang pada saat tersebut arus airnya sangat deras untuk ukuran anak usia dini karena sedang terjadi hujan besar.
Pada tanggal 6/3/2024 kemaren, bocah tersebut dinyatakan hilang sekira jam 14:00.
Pada pencarian di hari ke-3, tim gabungan akhirnya menemukan bocah tersebut sekitar jam 10 pagi.
“Alhamdulillah korban ditemukan oleh tim SAR gabungan sekitar 1 km dari lokasi kejadian,” ucap salah satu tim kepada awak media saat di konfirmasi via WA.
Kemudian berdasarkan permintaan dari pihak keluarga, korban langsung dibawa ke rumah duka untuk segera dikebumikan.
Kepala BPBD Kabupaten Sampang meiyakan jika bocah yang tenggelam tersebut telah ditemukan sekitar jam 10 pagi pada tanggal 8/03/2024.
“Sudah ditemukan mas ” ucap Chandra keawak media ini via jaring seluler Whast ap. (awa)