Peristiwa

Camat Balongpanggang M. Amri Jadi Inspektur Upacara HUT Republik Indonesia Ke-78, Belangsung Khidmad

Teks foto : Suasana upacara peringatan Upacara HUT Republik Indonesia Ke-78, di lapangan gelora Balongpanggang

GRESIK, DORRONLINENEWS.COM – Camat Balongpanggang M. Amri bertindak sebagai Inspektur Upacara pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78.

Upacara yang digelar di lapangan sepak bola Gelora Desa lapangan Gelora Desa Balongpanggang Kecamatan Balongpanggang Kabupaten Gresik, Kamis (17/8/2023) pagi, di hadiri oleh Anggota DPRD Gresik Achmad Kusrianto Pujiantoro, Komsatun Anggota DPRD Gresik, Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Balongpanggang, Kades, Kasek SD, SMP dan SMA/SMK Se Kecamatan Balongpanggang.

Pantauan awak media di lokasi Upacara HUT Republik Indonesia Ke 78 di yang membacakan teks Proklamasi anggota DPRD DPRD Gresik Achmad Kusrianto Pujiantoro, dan dilanjutkan dengan Pengibaran Bendera merah Putih Ayuning Diajeng Karunia Cinta Asal SMAN 1 Balongpanggang, Oktavia Dwi Rahmadani Asal SMA Muhammadiyah 6 Balongpanggang, Bagus Wisnu Asal SMAN 1 Balongpanggang, dan pembawa Baki Mei Datul Jannah (SMK Hidayatul Ummah), Komandan Paskibraka Dirgantara Wahyu Rahmadhani. Selaku Komandan Upacara Serma Heru Novantoro.

Camat Amri mengajak seluruh peserta upacara dan masyarakat Kecamatan Balongpanggang guna memaknai kemerdekaaan.

Harapan saya dasar dasar perjuangan kemerdekaan patut kita ingat kembali dan mari jadikan semangat pula membangun bangsa menjaga persatuan dan kesatuan setiap elemen bangsa tentunya dari tingkat bawah sampai tingkat tertinggi bangsa kerukunan umat beragama menjadi cita cita kita sebagai anak bangsa.”terangnya. (ono)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close