Peristiwa

SMA Katolik Tulungagung Terbakar

Teks foto : SMA Katolik Tulungagung Terbakar

TULUNGAGUNG, DORRONLINENEWS.COM – Kasi Pemadaman Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Tulungagung Bambang Pidekso mengatakan sekitar pukul 20.20 tadi pihakya mendapat laporan dari masyarakat adanya kebakaran di SMA Katolik Tulungagung.


Petugas lalu mendatangi lokasi kejadian dan mendapati Kwh meter di lorong sekolah terbakar.


Bambang menduga Kwh meter ini mengalami korsleting listrik dan menimbulkan percikan api serta terdengar ledakan.
Bambang menyebut petugas melakukan pemadaman dengan menggunakan alat pemadam api ringan dan beberapa saat kemudian api padam.


Bambang memastikan api tidak sampai merembet ke bangunan sekolah. Bambang menambahkan saat kejadian tidak ada kegiatan di dalam sekolah.


Sementara itu, Kasiadi penjaga sekolah mengaku kaget mendengar suara ledakan yang disusul adanya percikan api.
Dia sempat ingin mengambil APAR, tapi dicegah oleh warga karena besarnya letupan dari Kwh yang terbakar.


Kasiadi mengaku beberapa hari sebelumnya sempat ada perbaikan instalasi listrik di sekolah.
Pantauan Dorronlinenews, proses pemadaman tidak membutuhkan waktu lama, dan tidak sampai menggunakan mobil pemadam kebakaran.(win)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close