Haul Jam’ul jawami’ dan Semaan Al Qur’an Sinar Bulan Dusun Belutsarirejo Dipenuhi Ribuan Jemaah

Teks foto : Dusun Belutsarirejo lakukan Haul Jam’ul jawami’ dan Semaan Al Qur’an Sinar Bulan
LAMONGAN, DORRONLINENEWS.COM – Dalam rangka menghadiri Haul Jam’ul jawami’ dan Semaan Al Qur’an ‘Sinar Bulan’ ribuan manusia padati Pondok Pesantren (ponpes) Nurur Rohmah dusun Belutsarirejo desa Mojosari kecamatan Mantup kabupaten Lamongan. Sabtu, (20/05/2023).
Bersama ribuan jemaah dari berbagai Wilayah terlihat sangat khusyuk memanjatkan doa, melantukan dzikir dan membangkitkan Spiritualitas global antar ummat Islam.
Kekuatan haul Akbar Ponpes Nurur Rohmah ini sekaligus menjadi episentrum untuk membangun Islam rahmatan lil ‘alamin. Islam yang selamat, penebar kasih dan damai.
Haul Akbar yang digelar pada bulan Syawal tiap tahunnya ini menjadi spesial sebab tahun ini merupakan yang pertama kalinya digelar untuk masyarakat atau jamaah dari luar Ponpes, mengingat tiga tahun sebelumnya diselenggarakan terbatas sehingga ruh dan kekuatan gravitasi majelis ini bangkit kembali setelah Pandemi.
Dalam hal ini, KH. Warto Habib selaku pemilik Ponpes Nurur Rohmah menghadirkan KH.Khusen Iliyas (Mojokerto), KH. Imam Muzakki (Mojokerto), KH. Moch Imam Chambali (Surabaya), KH. M. Syukron Jazilan B. (Surabaya), dan H. Topan, Seniman (Malang), hadir memberikan tausiyah. Forcopimcam Mantup, Sekda, dan seluruh Kepala Desa (Kades) se- Kecamatan Mantup.
Sambutan dari sohibbul dakwah sohibbul hajah KH.Warto Habib terima kasih atas kedatangan Bupati Lamongan Dr.H. Yuhronur Effendi, MBA, beserta istrinya mengawali hadir pada pukul 16.00 wib di ponpes Nurur Rohmah dan partisipasinya seluruh jamaah yang hadir, khususnya kebersamaan dan kekompakan lingkungan dusun Belutsarirejo, selanjutnya Beliau berpesan kepada petugas agar jangan sampai satupun jamaah terlewatkan tidak makan meski sesuap monggo dikordinir.
“Jangan merasa jadi orang yang paling penting, apapun jabatan meskipun jabatan tertinggipun kalau tidak ada pengikut atau rakyat serta jamaah maka akan memimpin siapa, untuk itu beliau berpesan terhadap seluruh jamaah yang hadir harus menjadi orang penting namun jangan merasa orang yang paling penting,” pesan sohibbul hajah KH.Warto Habib.
Masih pada kesempatan yang sama, Camat Mantup Susanto Sastrodiharjo, S. STP.,MM., yang di dampingi Ketua AKD Abdul Rokhim secara singkat mewakili pemerintah kecamatan menyampaikan ucapan terimakasih banyak atas segalanya. Ia juga menyampaikan permintaan maaf terhadap seluruh masyarakat desa Mojosari karena masih belum bisa memberikan yang terbaik.
“Kami mewakili pemerintah kecamatan beserta seluruh jajaran kecamatan maupun Kabupaten akan berusaha semaksimal mungkin dan ini pesan dari pak Bupati setelah kegiatan pada malam hari ini, jika tahun depan ada kegiatan seperti ini lagi maka para jamaah tidak akan goyang goyang kalau naik motor atau mobil, “ucap Camat mantup Susanto.
Selanjutnya acara dilanjutkan dengan tausiyah oleh
KH.Khusen Iliyas (Mojokerto), KH. Imam Muzakki (Mojokerto), KH. Moch Imam Chambali (Surabaya), KH. M. Syukron Jazilan B. (Surabaya), dan H. Topan, Seniman (Malang) dan dilanjut dengan penutup yakni doa bersama.
Sementara itu, ditempat terpisah dikediamannya Kepala Desa Mojosari Abdul Rokhim menyampaikan terhadap awak media Dorronlinenews.com Alhamdulillah pelaksanaan Haul jama’ah Sinar Bulan ini telah di laksanakan dengan lancar dan sukses. Bisa dilihat dari antusias ribuan warga yang memadati Haul tersebut dari beberapa wilayah semoga dalam hal ini bisa mendapatkan hidayah dan hikmah yang terkandung didalamnya.(tyo)