Peristiwa

Dukung Ketahanan Pangan Babinpotmar Lamal Banyuwangi Bantu Pwnyiapan Lahan BudidayaIkan Air Tawar

Teks foto : Babinpotmar Lamal Banyuwangi Bantu Pwnyiapan Lahan BudidayaIkan Air Tawar

BANYUWANGI, DORRONLINENEWS.COM – Dalam rangka membantu program pemerintah dalam mendukung ketahanan pangan, Babinpotmar Lanal Banyuwangi Kopka TTG Yulianto bersama Babinsa Jangkar Serka Agus Supriyadi membantu Pemerintah Desa dan kelompok budidaya ikan air tawar melaksanakan penyiapan lahan untuk pembuatan kolam ikan yang dilaksanakan di Desa Jangkar Kec. Jangkar Kab. Situbondo. Rabu (1/3/2023).

Ikan yang akan dibudidayakan ini adalah jenis ikan lele yang menggunakan metode kolam terpal dengan memaksimalkan pakan alternatif dan penggunaan probiotik racikan dengan memanfaatkan bakteri positif Yakul yang di fermentasi agar dapat mengurangi penggunaan pakan pabrik sehingga hasil yang diperoleh lebih maksimal.

Pada kesempatan tersebut Danposal Jangkar Letda Mar Priyo Budi Utomo mengatakan bahwa kolam ikan tersebut memanfaatkan air tawar yang melimpah dan lahan kurang produktif. Harapannya masyarakat Desa Jangkar yang mayoritas berprofesi sebagai nelayan agar tidak tergantung dengan hasil laut yang tidak menentu, sehingga pada saat gelombang laut tinggi mereka tidak bisa melaut masih ada penghasilan tambahan dari budidaya air tawar tersebut. (Lono)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close