Peristiwa

Jembatan Dapet Longsor, Kabid SDA Segera Dibenahi

Teks foto : Kades Dapet Siswadi melihat jembatan yang longsor

GRESIK, DORRONLINENEWS.COM – Badan jalan Jembatan Dapet penghubung antara kecamatan Balongpanggang, Gresik dan Kecamatan Dawar Mojokerto longsor pagi hari setelah hilir curah hujan tinggi. Kamis (15/7/2023)

Kepala desa Dapet Siswadi kepada media mengatakan bahwa longsornya badan jalan jembatan terjadi pagi tadi setelah hujan di hilir sungai Kalilamong Tinggi. Longsor terjadi di sebelah timur jembatan tepatnya didepan ukur ketinggian air.

“Saya berharap agar pemkab Gresik melalui dinas PUPR bagian SDA segera mengambil sikap untuk memeperbaiki. Karena jika tidak ditangani segera saya khawatir semakin hari semakin meluas dan akhirnya putus. Sebab truck besar banyak lalu lalang dinjalan ini”. Katanya.

Kabid SDA Dinas PU PR Kabupaten Gresik Ubaidillah membenarkan adanya longsor di Jembatan Dapet, bahkan anggota sudah meluncur ke tempat kejadian untuk menginventaris kebutuhan yang dipersiapkan untuk mengerjakan yang longsor.

“Akan segera dikerjakan dengan secepatnya” Jelas Ubed panggilan akrabnya. (Lono)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close