Peristiwa

HUT Ke 15, DPC Gerindra Kota Blitar Gelar Jalan Sehat Untuk Memenangkan Prabowo

Teks foto : DPC Gerindra Kota Blitar Gelar Jalan Sehat

BLITAR, DORRONLINENEWS.COM – Ada beberapa rangkaian kegiatan dalam rangka peringatan Hari jadi partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) yang ke 15. Adapun kegiatan yang dilaksanakan pada Minggu(12/2/2023) DPC partai Gerindra kota Blitar lakukan jalan sehat yang diikuti oleh berbagai unsur masyarakat di Blitar raya. Jalan sehat dilaksanakan didepan rumah Joeang Partai Gerindra jalan Diponegoro Kota Blitar.

Sebelum kegiatan jalan sehat dilaksanakan, peserta diajak senam bersama. Kemeriahan tampak terlihat ketika semua peserta mengikuti gerakan instruktur senam. Baik yang muda maupun tua bahkan anak anak mengikuti semua gerakannya. Selesai senam bersama, peserta diberikan tontonan borongsai.

Pemberangkatan peserta jalan sehat diawali dengan pelepasan balon udara oleh Ketua DPC Kota Blitar Endro Harmono.

Ketua DPC Gerindra Endro Harmono mengatakan, kegiatan jalan sehat merupakan rangkaian dari peringatan HUT ke 15 yang bertujuan untuk memperkenalkan partai Gerindra agar lebih dikenal lagi serta mengajak masyarakat bersama sama untuk hidup sehat.

“Antusias masyarakat sangat luar biasa yang mengikuti jalan sehat. Ini menunjukkan bahwa partai Gerindra dekat dengan rakyat. Mudahan mudahan ini menjadi bekal yang bagus di tahun 2024 nanti,”ujarnya

Endro mengatakan, selain menggelar jalan sehat, ia minta ijin untuk dukungan masyarakat pada Prabowo Subianto menjadi presiden tahun 2024.

“Dengan slogan Prabowo menjadi presiden, Gerindra menang itu akan menjadi pintu gerbang bagaimana kita berkreasi dan berkarya untuk menjadikan Indonesia yang lebih baik makmur dan sejahtera,”jelas Anggota DPR RI Endro Harmono

Anggota DPR RI itu mengatakan, selain jalan sehat, masih dalam rangkaian HUT Gerindra, tanggal 18 Februari akan dilaksanakan Donor darah bagi kader dan masyarakat umum.

“Karena kita tahu bahwa setetes darah bisa menyelamatkan nyawa manusia,”ujarnya.

Salah satu tujuannya digelarnya jalan sehat, selain memperingati HUT Gerindra, juga untuk memperkenalkan partai Gerindra agar lebih dikenal lagi serta mengajak masyarakat bersama sama untuk hidup sehat.

Terkait adanya barongsai dalam gelaran tersebut, Endro menjelaskan, partai Gerindra terbuka dengan budaya manapun termasuk dari etnis Tionghoa. Diungkapkannya, saat ini warga Tionghoa yang gabung dengan partai Gerindra sangat banyak. ( Herlin)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close