Alun Alun Trunojoyo Akan Di Gunakan Pesta Rakyat Saat Memperingati Tahun Baru

Teks foto : proyek alun alun Trunojoyo
SAMPANG, DORRONLINENEWS.com – Proyek pembagunan Ruang Terbuka Hijau (RTH) Alun Alun Trunojo saat ini di lapangan masih dalam proses pekerjaan.
Infomasi di dapat,progres pekerjaan dilapangan sudah mencapai 42%,dan proyek itu di target selesai pada 1 Desember tahun ini.
Proyek pembagunan Alun Alun Trunojoyo yang menghabiskan anggaran Rp 18,952,155,818,digadang gadangkan akan menjadi ikon kota Bahari.
Karna,dilokasi pembagunan tersebut ada pembuatan patung tiga pasang ekor sapi yang di pesan dari pulau Bali.
Pembuatan patung tiga ekor pasang sapi itu menelan anggaran lumayan besar karna menghabiskan anggaran sebesar 3,3 Milyar.
Faisol Ansory kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Sampang menuturkan akhir kontrak proyek RTH Alun Alun Trunojoyo akan berakhir 1 Desember di tahun ini.
Selain pembuatan patung tiga pasang ekor sapi,dilokasi juga ada pembagunan air mancur.
“Rencananya,saat peresmian nanti ada pesta rakyat sekaligus perayaan malam tahun baru ” ucap Faisol singkat saat di sambangi di kantornya.(awa)