Peristiwa

Pendampingan Vaksinasi Untuk Anak-Anak Di Kecamatan Driyorejo Mendapat Perhatian Khusus Babinsa Petiken

Teks foto : Babinsa Petiken koramil Driyorejo Dampingi Vaksin siswa SD

GRESIK, DORRONLINENEWS.COM – Serma Rudianto, Babinsa Koramil 0817/01 Driyorejo yang mempunyai tugas dan tanggung jawab untuk membina Desa Petiken Kec. Driyorejo Kab. Gresik, sangat berperan saat mendampingi pelaksanaan vaksinasi kepada anak-anak usia 6-11 Tahun, hadirnya Babinsa justru menjadikan situasi lebih nyaman dan menjadi Mood Booster bagi anak-anak sebelum disuntik vaksin. Selasa(18/1/2022).

Dalam kegiatan vaksinasi Dosis ke-1 Hari ini tidak hanya 1 Sekolah yang dikunjunginya tetapi 3 Sekolah sekaligus diantaranya, SD Al-Fatah, UPT SDN 161 Gresik (SDN Petiken 1), serta UPT SDN 162 Gresik (SDN Petiken 2), Serma Rudianto selalu berkoordinasi dengan Petugas Kesehatan dari Puskesmas Driyorejo yang menjadi vaksinator untuk memantau situasi dan perkembangannya.

Serma Rudianto mengatakan “Hari ini Alhamdulillah di 3 (Tiga) Sekolah yang ada di Desa Petiken melaksanakan vaksinasi secara serentak berjalan dengan lancar, dari Ketiga sekolah tersebut total keseluruhan berjumlah 469 anak yang berhasil mendapatkan vaksin dengan jenis Sinovac, semoga dengan diberikan vaksin anak-anak lebih terproteksi dari bahaya virus covid-19, sehingga dapat mendukung kegiatan belajar secara tatap disekolah,.”tuturnya. (Lono)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close