Bupati Gresik Menghadiri Pelantikan Dan pengukuhan Pengurus Ranting Muslimat NU Desa Kepatihan

Teks Foto : pelantikan dan pengukuhan pengurus ranting muslimat NU desa Kepatihan.
GRESIK DORRONLINENEWS.COM – Ketua pimpinan cabang muslimat Nahdlatul Ulama ( NU ) kabupaten Gresik melaksanakan pelantikan dan pengukuhan Ranting Muslimat Nahdlatul Ulama ( NU ) desa Kepatihan periode 2019 – 2024 bertempat di masjid Al Mubarok dusun glintung desa Kepatihan kecamatan Menganti kabupaten Gresik Minggu 30 Januari 2022.
Acara ini dihadiri oleh Bupati Gresik H Fandi Ahmad Yani , ketua PCNU kabupaten Gresik Drs KH Mulyadi .MM , wakil ketua DPRD kabupaten Gresik H Mujib Ridwan, ketua pimpinan cabang muslimat NU kabupaten Gresik Dra Hj Nafiatus sa’adah MZ , camat Menganti Sujarto ,ketua MWC NU Menganti H Idris ,. Ketua anak cabang muslimat NU Menganti Hj Muniroh M.pd , kepala desa Kepatihan H Dodik suprayogi serta ratusan ibu – ibu Fatayat NU dan Muslimat NU se kecamatan Menganti dan di isi ceramah agama oleh nyai Hj Sholihati Risidi Mag.dari Mojokerto .
Ketua pimpinan cabang muslimat Nahdlatul ulama Gresik Dra Hj Nafiatus sa’adah MZ dihadapan ibu – ibu Fatayat NU dan muslimat NU mengatakan yang intinya tujuan dari pelantikan dan pengukuhan muslimat NU Ranting desa Kepatihan ini untuk konsolidasi organisasi dan meneruskan estafet kepengurusan kepemimpinan sehingga kedepannya senantiasa kepemimpinan ini akan terus berlanjut, lestari , lebih baik dan sukses.
Sementara itu ketua PCNU kabupaten Gresik Drs KH Mulyadi berharap semoga ranting – ranting yang ada di kecamatan Menganti lebih berkembang .
Kita harus selalu belajar karena untuk mendapatkan kemuliaan di dunia itu butuh ilmu begitu juga untuk mendapatkan kemuliaan di akherat juga butuh ilmu sehingga untuk mencapai kedua – duanya harus butuh ilmu tanpa ilmu kedua – duanya tidak akan bermanfaat .
Bupati Gresik H Fandi Ahmad Yani menekankan supaya kita selalu membahagiakan dan membuat kedua orang tua kita bahagia karena dengan didikan dan kasih sayang nya kita bisa begini . Sebagai balas Budi kepada orang tua sebagai mana mereka yang telah membesarkan , mendidik hingga memberikan kasih sayang yang berlimpah .
Dia berharap peran muslimat NU untuk masyarakat terus ditingkatkan semoga ranting muslimat NU desa Kepatihan akan terus maju dan berkembang dengan mengedepankan sinergitas disertai dengan keharmonisan .(anam)