Ragam

Wabup Hadiri Raker Tim Penggerak PKK, Tekankan Pentingnya Inovasi dan Sinergo Antar Lembaga

Teks foto ; Wabup Gresik saat besama Tim Penggerak PKK Kabupaten Gresik

GRESIK DORRONLINENEWS.COM – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Gresik bersama seluruh Tim Penggerak PKK Kecamatan se-Kabupaten Gresik menggelar Rapat Kerja (Raker) tingkat kabupaten, Kamis (11/11).

Raker ini bertujuan untuk mengevaluasi dan meningkatkan program kerja TP. PKK Kabupaten Gresik di masa yang akan datang. Raker dibuka secara resmi oleh Ketua TP. PKK Kabupaten Gresik Nurul Haromaini Ali Ahmad Yani dan berlangsung hingga tanggal 12 Nopember. Tampak hadir Wakil Bupati Gresik Aminatun Habibah, jajaran Camat di Kabupaten Gresik, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Malahatul Fardah serta diikuti juga oleh para pengurus PKK yang ada di tiap Kecamatan

Rangkaian kegiatan dimulai dengan pemberian materi Pokja 1 hingga 4, hal ini menurut Kadis PMD Gresik Malahatul Fardah bertujuan untuk menyamakan persepsi didalam pelaporan, selain itu ibu-ibu di Kecamatan bisa mengaplikasikan kepada yang ada di desa.

Fardah mengungkapkan bahwa tahun ini PKK meraih juara harapan tiga tingkat provinsi yang diwakili oleh PKK desa Kemangi kecamatan Bungah “Kita sudah lama tidak mendapatkan prestasi dalam hal PKK, semoga di tahun 2022 kita bisa meraih prestasi yang lebih baik,” harapnya.

Dalam arahannya yang disampaikan saat Raker, Wakil Bupati Gresik Aminatun Habibah atau yang biasa dipanggil Bu Min, menjelaskan bahwa pembangunan yang ingin dicapai oleh pemerintah kabupaten Gresik adalah pembangunan yang nantinya bisa memberikan manfaat untuk masyarakat Kabupaten Gresik. Ia juga menekankan pentingnya inovasi dalam setiap program yang ada.

“Semangat kita dengan Nawa Karsa adalah kita ingin pelayanan terhadap masyarakat ditingkatkan, kemudian kita berikan inovasi, karena jika tidak ada inovasi maka kita akan tertinggal jauh. Apalagi dengan adanya teknologi 4.0 kita harus bisa mengikuti percepatan itu, begitu juga dengan ibu-ibu di PKK,” pesan Bu Min.

lebih lanjut, terkait prestasi PKK Kabupaten Gresik di kancah Provinsi Jawa Timur, Bu Min berpesan kepada PKK di tiap kecamatan mulai untuk melakukan seleksi mana-mana saja Desa PKK yang bisa dijadikan unggulan untuk menjadi Desa PKK yang ada di Kabupaten Gresik

Bu Min juga menekankan pentingnya kolaborasi yang apik antar lembaga yang ada untuk kemajuan Kabupaten Gresik, “Banyak yang harus kita lakukan bersama-sama supaya nanti Kabupaten Gresik semakin maju. Baik PKK, PMD, Dinkes dan semua lembaga yang ada mari kita bersama-sama bersinergi unyuk membangun Kabupaten Gresik,” ujarnya Bu Min.

“Mari kita bersama-sama berikhtiar mudah-mudahan hasil yang dicapai panjenengan bisa diaplikasikan di Kabupaten Gresik. Saya bersama Pak Bupati akan memberikan support apa yang menjadi program PKK yang mana tujuan akhirnya adalah untuk kemaslahatan masyarakat yang ada di Kabupaten Gresik.” tutupnya.(Akbar)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close