Dua Desa di Balongpanggang Yang Masih Banjir
Teks foto : Anggota Linmas Yang patroli di Desa yang terkena Banjir
GRESIK, DORRONLINENEWS.COM – Desa Banjaragung, Kecamatan Balongpanggang yang kemarin terisolasi karena luapan sungai Kalilamong, sekarang sudah bisa dilalui, karena banjir di desa itu kini tinggal 20 cm – 60 cm sehingga warga desa sudah bisa keluar masuk ke desa. Sabtu (06/11/2021)
Berdasarkan pantauan media ini ketinggian air di desa setiap gang masih tersisah 20 cm – 60 cm. Sedang masyarakat sudah beraktivitas seperti biasa membersihkan lumpur dalam rumah.
Sedangkan untuk Desa Pucung hanya tinggal Dusun Tamping, airnya tinggal setinggi 10 cm – 20 cm.
Kepala desa Banjaragung Hargianto ketika dikonfirmasi membenarkan bahwa desanya kemarin terisolir, karena
semua akses jalan tertutup. Untuk masuk kedesa ini tidak bisa karena melewati Pucung tidak bisa, melewati Karangsemanding juga tidak bisa, apalagi lewat jalan Wotansari.
“Alhamdulilah banjir cepat surut, berkat normalisasi yang di lakukan oleh Pemkab Gresik”. Katanya.
Ia menambahkan kendati normalisasi belum selesai pengerjaannya, sudah dapat dirasakan oleh masyarakat yang berada si bantaran Sungai Kalilamong. Apalagi nanti kalau sudah selesai, insyaallah tidak akan terjadi banjir.
“Karena biasanya banjir di desa ini, 4 hari baru surut, tapi saat ini hanya semalam sudah surut, luar biasa Pemkab Gresik melalui Dinas PU dan Kabag SDA”. Tuturnya. (Lono)