Peristiwa

Polres Lumajang Serahkan Hadiah Sepeda Motor Kepada Kampung Tangguh Semeru Terbaik

Teks foto : Kapolsek Sumbersuko mewakili Kapolres Lumajang menyerahkan hadiah Kampung Tangguh Semeru Terbaik di Polres Lumajang

LUMAJANG, DORRONLINENEWS.COM – Kapolsek Sumbersuko mewakili Kapolres Lumajang menyerahkan hadiah Kampung Tangguh Semeru Terbaik di Polres Lumajang dari Polda Jatim kepada Kepala Desa Purwosono.

Penyerahan hadiah Kampung Tangguh Semeru terbaik diberikan langsung Kapolsek Sumbersuko Iptu Nur Khamim kepada Kepala Desa Purwosono Hendrik Dwi Martono, Senin (19/4/2021)

Paur Subbag Humas Polres Lumajang Ipda Andrias Shinta menyampaikan, Kapolsek secara langsung menyerahkan hadiah satu unit sepeda motor beat kepada kepala desa Purwosono sebagai kampung tangguh semeru terbaik di Polres Lumajang.

“KTS Purwosono merupakan juara lomba kampung tangguh semeru pelopor keselamatan berlalu lintas, kampung tangguh semeru cipta lagu dan kampung tangguh semeru nusantara,” ujarnya.

Sebelumnya penghargaan tersebut diberikan Kapolda Jatim saat acara gelar Kapolda Jatim Award 2021 yang berlangsung pada Kamis 11 Februari 2021 lalu di Gedung Mahameru Mapolda Jatim.

Ipda Andrias Shinta menyampaikan, Kapolres Lumajang mengucapkan selamat kepada pemenang lomba kampung tangguh semeru dan berharap tidak cepat puas atas prestasi yang didapat sebab peran kampung tangguh belum tuntas justru didapatkannya prestasi tersebut menjadi penyemangat untuk melakukan tugas menjadi benteng pertahanan atas ancaman covid-19.

“Saya ucapkan terimakasih kepada Kepala Desa Purwosono yang telah berhasil meraih juara utama lomba kampung tangguh semeru, semoga prestasi yang telah dicapai dan diraih dapat dipertahankan dan ditingkatkan lagi,” tuturnya.

Kepala Desa Purwosono Hendrik Dwi Martono menyampaikan ucapan banyak terima kasih dengan hadiah ini setelah dinyatakan menjadi kampung tangguh semeru terbaik di Polres Lumajang oleh Polda Jatim, ini akan membuat semangat untuk bisa mempertahankan prestasi ini.

“Dengan hadiah ini menambah semangat di masa Pandemi, dan kami harus lebih meningkatkan sinergitas dengan Polres Lumajang setelah mendapakan penghargaan dan prestasi,” ujarnya (woko)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close