Peristiwa

Pengadaan Tower Desa 2019 – 2020 Jadi Program “Gagal”

Teks foto : Kabid bina pemerintahan desa

MADURA,DORRONLINENEWS.COM – Pengadaan program tower desa di Kabupaten Sampang Madura Jawa Timur dari tahun anggaran 2019-2020 bisa di katakan program gagal.

Pasalnya,hingga kini program tersebut berdasarkan informasi di dapat banyak yang tidak berfungsi.

Dari 180 desa yang ada di Kabupaten Sampang,sebanyak 179 desa yang sudah melaksanakan program pengadaan tower desa dimana sumber dananya dari alokasi dana desa (ADD).

1 desa yang tidak menganggarkan program tersebut yakni desa Rabasan kecamatan Kedungdung.

Namun fakta yang terjadi di lapangan,dari 179 desa yang sudah melaksanakan program itu,kondisi di lapangan hanya 20 desa yang sudah berjalan / bisa di fungsikan secara maksimal.

Sedangkan desa yang lainnya hingga saat ini tidak bisa di fungsikan karna informasi di dapat ada kendala di jaringan di lapangan.

Kepala bidang (kabid) Bina pemerintahan desa dari dinas pemberdayaan masyarakat dan desa (DPMD) kabupaten Sampang Irham Nurdiyanto saat di temui di kantor tidak komentar banyak terkait masalah tersebut.

“Mohon maaf mas saya berani komentar untuk masalah itu,karna saya baru menduduki jabatan ini.

Tapi menurutnya pihaknya optimis dan berjanji untuk menyelasaikan program itu supaya bisa berfungsi sesuai dengan harapan masyarakat yang ada di desa.

“Kami sudah memanggil pihak ketiga yakni Pt Atoz untuk menyelesaikan program itu.

Bahkan Pt Atoz juga berjanji untuk menyelesaikan ucap Irham saat di temui di kantornya selasa (9/3/2021) ringkas.(awa)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close