Pendidikan

SD Muhammadiyah 2 GKB Gresik Terus Ukir Prestasi

Teks Foto : Annisa Rahmania Zuhdi, siswa Kelas 5 yang menjadi juara membaca puisi tingkat nasional

GRESIK, DORRONLINENEWS.COM – Capaian prestasi demi prestasi terus ditorehkan SD Muhammadiyah 2 GKB Gresik. Mulai dari prestasi di bidang akademik, pengembangan diri, dan pembinaan serta pembiasaan karakter.

Dalam sebulan, Sekolah yang dikenal dengan Berlian School ini tercatat 23 prestasi yang telah dicapai. Di antaranya, Kontes foto belajar Ebook Nasional Erlangga, The Champion Baca Puisi, The Champion Speech, The Champion Singing, The Champion Mewarnai, Lomba Bahasa Inggris, dan banyak lagi.

Seperti Annisa Rahmania Zuhdi, siswa Kelas 5 yang menjadi juara membaca puisi tingkat nasional. Ia mengaku sangat senang ketika mengikuti perlombaan puisi secara online ini. Meski lewat media online, Rara panggilan akrabnya tetap memberikan tampilan memukau.

“Jujur saya kaget dan sangat senang saat diumumkan menjadi juara pertama lomba membaca puisi tingkat nasional.” tegasnya.

Dia mengatakan bahwa ketertarikannya dalam membaca puisi adalah sejak duduk di bangku kelas 3. Siswa yang menggunakan kaca mata ini mulai tertarik untuk membaca puisi saat menjadi juara membaca puisi antarkelas di sekolah.

Ia juga berpesan, Dalam proses latihan, lanjut Rara, harus benar-benar serius dan mendengarkan semua arahan dari guru.

“Kiat sukses dalam membaca puisi menurut saya adalah harus memahami isi puisi, yakin dan percaya diri saat tampil,” kata Rara.

Sementara itu, koordinator bina prestasi pengembangan diri Devi Ratna Savitri sangat bangga dengan prestasi yang diraih oleh peserta didiknya. Terlebih lagi, di masa pandemi ini tetap bisa menghasilkan prestasi yang luar biasa.

“Semoga para siswa terus semangat belajar dan menorehkan prestasi,” harapnya. (Lono)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close