Peristiwa

Berjumpa Untuk Berpisah Kapolres Baru Dan Lama Adalah Momen Perubahan

Teks foto : Saat apel di halaman mapolres Lumajang

LUMAJANG,DORRONLINENEWS.COM- Akhir tongkat komando AKBP Deddy Foury Millewa SH SIK MIK sebagai kapolres di Lumajang, mengawali tongkat komando AKBP Eka Yekti Hananto Seno SIK MSi sebagai kapolres di Lumajang. Dalam hal ini Polres Lumajang memasuki suasana baru, mengiringi perjalanan awal tahun baru 2021. Hananto mengawali dengan memimpin Apel pagi bersama jajaran polres Lumajang, Jum’at (08/01/2021).

Bertempat di halaman Mapolres Lumajang, Hananto awal sambutannya lebih memperkenalkan diri dihadapan para peserta apel. “Kami ucapkan banyak terima kasih kepada semuanya, merupakan sebuah anugerah bertugas di kampung halaman Jawa Timur untuk mengabdi di polres Lumajang. Sebagai personil polri yang baru di Polres Lumajang, juga memohon dukungan dan kerja sama seluruh Polres, Polsek, serta jajaran polres Lumajang”, ujar Hananto.

“Tugas polisi diantaranya, melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat dengan iklas untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban. Mari berkerja sama di berbagai situasi dan kondisi apapun yang terpenting kita bekerja dengan baik, dalam apel pagi ini kami mewakili seluruh personil polres Lumajang mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada AKBP Deddy Foury Millewa atas dedikasinya. Atas program-program beliau, kebijakan beliau yang sangat luar biasa tentunya kita lanjutan semangatnya, tentunya kapolres Lumajang yang lama pintu akan selalu terbuka untuk datang ke polres Lumajang ini”, pungkas Hananto.

Mengakhiri masa tugasnya di Lumajang, AKBP Deddy Foury Millewa SH SIK MIK selaku kapolres Lumajang yang lama, dirinya memberikan sambutan untuk yang terakhir dalam tugasnya di Lumajang. “Selamat datang rekan saya kapolres baru di Lumajang untuk menjadi pimpinan nomor 1 di jajaran polres Lumajang yang baru, hari ini hari terakhir saya apel di polres Lumajang. Di suasana tahun baru, wajah baru, masih pangkat baru, masih harian baru, kalian beresolusi yang baik, buat catatan yang baik. Nasib itu bukan kebetulan melainkan pilihan, bukan kalian tunggu kedatangannya tapi kalian jemput pencapaiannya”, ungkap Deddy.

“Tugas kalian sebagai pengayom, pelayan dan pelindung masyarakat laksanakan dengan baik. Tapi ingat tugas pokok pertama adalah harkamtibmas, dan penegakan hukum. Kawan-kawan bisa menyesuaikan pada jamannya saya dan jamannya beliau, apa yang kita lakukan dapat membuat dampak yang luar biasa bagi masyarakat. Masyarakat tidak butuh solusi tapi butuh atensi, kalian hadir ditengah-tengah masyarakat, apa yang diperlukan masyarakat. Saya mengajak para kapolsek di jajaran polres Lumajang untuk mendukung program dari kapolres yang baru. Saya terharu dan sangat berat untuk tinggalkan lumajang, akan tetapi namanya tugas dimanapun berada selalu siap ditempatkan dimana saja”, pungkas Deddy sambil menetaskan air mata. (Jiwo/Lono)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close