Puslatdiksarmil Kodiklatal Siap Didik Siswa Dikmaba TNI AL Angkatan ke 40 Ta 2020
Teks foto : Puslatdiksarmil Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Kodiklatal) Siap mendidik dasar keprajuritan Siswa Pendidikan Pertama Bintara (Dikmaba) TNI AL Angkatan ke-40.Ta 2020
SIDOARJO, DORRONLINENEWS.COM – Pusat Latihan Pendidikan Dasar Militer (Puslatdiksarmil) Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Kodiklatal) Siap mendidik dasar keprajuritan Siswa Pendidikan Pertama Bintara (Dikmaba) TNI AL Angkatan ke-40.Ta 2020 setelah dinyatakan lulus dalam sidang pantukhir di Lembaga Penyedia Tenaga TNI AL (Lapetal) Sabtu, (21/11/2020).
Program pendidikan strata bintara yang berasal dari masyarakat umum tersebut diikuti 779 orang Siswa, merupakan Siswa terbaik yang berasal dari seluruh wilayah Indonesia.
Turut hadir dalam penerimaan tersebut Komandan Puslatdiksarmil Kodiklatal Kolonel Laut (P) Johanes Djanarko Wibowo, Komandan Sekolah Bintara Pusladiksarmil, dan para Kadep di lingkungan Puslatdiksarmil.
Adapun pendidkan Dasar keprajuritan ini akan dilaksanakan selama lima bulan meliputi Pendidikan dasar keprajuritan dan pendidikan dasar golongan
Setelah berhasil menyelesaikan pendidikan dasar keprajuritan dan dasar golongan di Puslatdiksarmil Kodiklatal, para siswa akan dilantik dan diambil sumpah prajurit sebagai bintara TNI AL yang berhak atas pangkat sersan dua, meskipun masih berstatus siswa yang harus melanjutkan pendidikan di pusdik-pusdik ter-kait sesuai kejuruan masing-masing.
Pendidikan keprajuritan ini sangat membutuhkan fisik dan mental yang kuat karena latihan yang cukup berat sebagai upaya mengubah pribadi yang semula berasal dari masyarakat umum menjadi prajurit matra laut yang mempunyai pola pikir, pola sikap dan pola tindak kultur keangkatanlautan yang diwujudkan dalam bentuk naluri tempur, keteladanan, dan integritas pribadi yang militan dilandasi nilai-nilai kejuangan yang tinggi. (Penkodiklatal V/Lono)