Bentuk Penghormatan Kepada Para Pahlawan, Kodim 0817/Gresik, Gelar Karya Bhakti Pembersihan (TMP) Randuagung
Teks foto : Kasdim Mayor Inf. Sugeng Riyadi memimpin langsung Apel kegiatan Karya Bhakti di makam Pahlawan Randuagung, Kebomas, Gresik
GRESIK, DORRONLINENEWS.COM – Dalam rangka rangkaian peringatan HUT TNI ke 75 tahun 2020 Kodim 0817 Gresik melakukan sejumlah upaya untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan.
Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan menggelar kegiatan Karya Bhakti membersihkan lingkungan bertempat di TMP Randuagung Jl. Dr. Wakhidin Sudirohusodo kec. Kebomas, Kabupaten Gresik, Rabu pagi (30/09).
Kasdim Mayor Inf. Sugeng Riyadi memimpin langsung Apel kegiatan Karya Bhakti yang didampingi oleh Mayor CHB. Moh. Abdullah (kasub kogartab 0817/Gresik), Kapten Kav. Gatot S. (Danramil kebomas), Kapten Inf. Siari (Pasiter kodim) Lettu Inf. Toyib (Pasipers kodim), Lettu Inf. Sudjiadi (Pasiintel) serta diikuti oleh 100 orang yang terdiri dari 65 orang personil kodim, orang personil Subgartab 0817/Gresik, 5 orang petugas Dinsos Gresik, 15 orang petugas dari Dinas Lingkungan Hidup Pemda Gresik, dan 5 orang dari organisasi Hipakad.
Dandim Gresik Letkol Inf Taufik Ismail, S, Sos, M.I. Pol berpesan melalui sambutan yang di sampaiakan Kasdim Mayor Inf. Sugeng Riyadi selaku pimpinan apel bahwa ” Karya Bakti ini masih dalam rangka rangkaian peringatan HUT TNI ke 75 yang puncaknya nanti pada tanggal 5 Oktober 2020 akan di laksanakan upcara secara Virtual dengan semua unsur Pimpinan TNI, dan Ziarah Makam pahlawan, serta sebelumnya telah dilaksanakan Bakti sosial meliputi Donor darah, Pembagian Sembako, Anjangsana menjenguk anggota yang sakit Kronis ” Unkapnya.
Kasdim Gresik menambahkan ” Kodim 0817 Gresik selalu berupaya menjaga kebersihan lingkungan dan menghimbau mengajak kepada seluruh komponen masyarakat untuk ikut berpartisipasi dalam menjaga kelestarian lingkungan, Sebagai generasi penerus bangsa kita wajib menghargai dan menghormati jasa – jasa para pahlawan yang gugur dalam memperjuangkan merebut kemerdekaan pada massa lalu, dengan menggelar kegiatan bersih – bersih di TMP ( Taman Makam Pahlawan ) TMP Randuagung dan sekitarnya ini sebagai wujud penghormatan dan cara menghargai jasa pahlawan” Katanya. (Pendim0817/Lono)