Pemerintahan

Pemdes Balongpanggang Juga Menyasar Pendatang Yang berada Di Pasar Hewan Untuk Memberantas Covid -19

Pemdes Balongpanggang

Teks Foto : Satuan Gugus Tugas Pemdes Balongpanggang Juga Menyasar Pendatang Yang berada Di Pasar Hewan Untuk Memberantas Covid -19

 

GRESIK, DORRONLINENEWS.com – Untuk meredam pandemi Virus Covid pos Gugus Tugas Covid Pemdes Balongpanggang, melakukan pengechekan terhadap sedikitnya 500 orang pendatang dari berbagai daerah, di ukur suhu badannya, dengan Thermogun kepada pengunjung yang datang.

Kepala desa Balongpanggang, Agus Saputro kepada media mengatakan bahwa
dengan diberlakukan PSBB di Gresik, maka Pemdes melakukan sesuai arahan Pemerintah dan Bupati Gresik agar Gugus Tugas Covid 19 melakukan pengukuran suhu badan terhadap pendatang yang hendak berjualan dan membeli hewan di Balongoanggang.

“Untuk itu tidak henti-hentinya petugas mengarahkan dan memberitahukan kepada pengunjung agar menggunakan masker, cuci tangan, dan jagak jarak, jangan bergerombol”. Katanya.

Hal ini dilakukan Pemdes Balongpanggang agar terlepas dari Virus Covid – 19.

Kades berharap agar covid – 19 dapat cepat berakhir, sehingga aktivitas masyarakat dapat kembali normal. Pertumbuhan Ekonomi masyarakat dapat Pulih.
Serta tidak di bayangi rasa was- was bila bepergian.

“Hal ini kembali pada masyarakat sendiri, apabila masyarakat patuh dan taat kepada anjuran dan larangan Pemerintah di rumah saja insyaallah cepat berakhir polemik Virus Covid-19 di bumi pertiwi ini”. katanya. (Lono)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close