Pemerintahan

Data Termiskin Di Jawa Timur, Kabupaten Sampang Berhasil Duduki Peringkat Pertama

Pemkab Sampang

Teks Foto ; BPS Jawa Timur Kabupaten Sampang Berhasil Duduki Peringkat Pertama angka kemiskinan di jawa timur

 

MADURA,DORRONLINENEWS.com-BERDASARKAN data badan pusat statistik (BPS),angka kemiskinan di provensi Jawa Timur masih tergolong tinggi.

Dari 38 kabupaten / kota yang ada,10 Kabupaten / kota di mana masyarakat hidupnya di bawah garis kemiskinan.

Sungguh sangat miris, 4 Kabupaten yang ada di pulau Madura masuk katagori 10 besar dalam daptar tersebut.

Mirisnya lagi,Kabupaten Sampang menduduki peringkat pertama dengan angka 20,71 dimana masyarakatnya masih hidup di bawah garis kemiskinan.

Sedangkan Kabupaten Sumenep dan Kabupaten Bangkalan bercokol di peringkat 2 dan 3.

Di bandingkan Kabupaten Sumenep dan Bangkalan apalagi Kabupaten Sampang Kabupaten Pamekasan masih tergolong tergolong rendah.

Karena Kabupaten Pamekasan tidak masuk 5 besar angka kemiskinan tertinggi di Jawa Timur yakni berada di peringkat ke 7.

Abdurrahman dosen Universitas Madura (unira) mengatakan data dari badan pusat statistik (BPS) tidak jauh dari prosentase hasil surve yang pernah dia lakukan.

“Surve saya sekitar 1 minggu yang lalu mengambarkan bahwa publik tidak merasakan upaya pemerintah daerah kabupaten Sampang dalam mendorong pertumbuhan ekonomi publik.

Sebagaimana prosentase hasil surve hanya 9,4% publik yang merasa puas dengan kinerja bupati dan wakil bupati sampang pada bidang ekonomi dalam satu kepemimpinanya,hal ini tidak jauh beda dengan publikasi BPS terkait angka kemiskinan dimana kabupaten sampang tetap menduduki termiskin se jawa timur jelasnya.

Namun, pemuda asal Kecamatan Karang Penang yang meraih gelar Doktor di Universitas Airlangga Surabaya (UNAIR) ini juga mengakui akan kinerja Bupati di bidang insfrastruktur.

“Untuk di bidang insfrastruktur, publik / masyarakat Sampang sangat puas atas kepemimpinan Bupati dan wakil Bupati selama satu tahun. Minggu (23/02/2020) jelasnya.

Dia juga berharap kedepan Bupati dan wakil Bupati Sampang punya langkah / kinerja yang kongkrit untuk mengurangi angka kemiskinan di Kabupaten Sampang.

“Sehingga Sampang tidak lagi menjadi Kabupaten termiskin di jawa timur harapnya.(awa/Lono)

Komentar

Berita Terkait

Back to top button
Close